Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pertambangan

LSM Gerakan Bela Rakyat Minut Tolak PT MSM

William mengemukakan satu alasan utama adalah ketenagakerjaan yang hingga saat ini hanya menjadi surga telinga.

Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Susanty Otodu

TRIBUNMANADO.CO.ID,MANADO - Nasib warga lingkar tambang PT Meares Soputan Maining (MSM) di Kecamatan Likupang Timur turut dirasakan oleh beberapa Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Minahasa Utara. Satu diantaranya Aliansi LSM Gerakan Bela Rakyat yang diketuai William Luntungan.

William mengemukakan satu alasan utama adalah ketenagakerjaan yang hingga saat ini hanya menjadi surga telinga. Sebab berdasarkan pantauan beberapa Aliansi LSM perekrutan karyawan sebagian besar dari luar Minahasa Utara bahkan bukan warga Sulawesi Utara. Oleh sebab itu perlu ada pantuan langsung dari Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Minahasa Utara tentang perekrutan karyawan di MSM.

"Kami mengimbau kepada pihak Pemkab Minut dan Pemprop agar kiranya harus dilakukan pemeriksaan tentang tenaga kerja yang ada di MSM, seharusnya perekrutan harus dilaporkan tetapi sepertinya disembunyakan dan tidak transparansi perekrutan," tandas William.

William menegaskan bahwa nantinya pada sosialisasi limbah dari pihak independent, beberapa LSM yang tergabung menolak PT MSM akan turut hadir. Jika tak mendapat kesepakatan maka mereka siap mendampingi warga lingkar tambang untuk melakukan aksi demo besar-besaran.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved