Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Demonstrasi

AMMALTA Tuntut Janji Sarundajang

Aliansi Masyarakat Menolak Limbah Tambang (Ammalta) saat demo di kantor gubernur menuntut janji Gubernur Sulawesi Utara

Penulis: | Editor: Andrew_Pattymahu

Laporan Wartawan Tribun Manado Rine F Araro

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Aliansi Masyarakat Menolak Limbah Tambang (Ammalta) saat demo di kantor gubernur menuntut janji Gubernur Sulawesi Utara saat mereka melakukan demo beberapa tahun silam.

"Di tempat yang sama Pak Gubernur Sarundajang mengatakan bahwa dia akan meletakan jabatannya sebagai gubernur kalau PT Meares Soputan Mining (MSM) sampai beroperasi," ujar Koordinator Ammalta David, Selasa (5/6).

Ia mengatakan, sebagian besar masyarakat yang datan demo saat ini adalah masyarakat yang sama saat demo menolak perusahaan tersebut beroperasi. "Pak kami ini masih hidup. Kami masih ingat apa yang bapak katakan waktu itu. Tapi kenyataannya, saat ini PT MSM tetap beraktivitas," kata David.

David berharap agar apa yang dijanjikan oleh gubernur bisa ditepati. "Sekarang ini pak Sarundajang masih menjabat sebagai gubernur. Kami berharap bapak memperhatikan permasalahan ini," ucap David.(aro)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved