Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

KNPI

Rubby Rumpesak Dikabarkan Mundur

Satu diantara peserta calon ketua DPD KNPI Sulut, Ruby Rumpesak dikabarkan mundur setelah tidak mengikuti pemaparan visi misi dan debat calon ketua.

Editor: Andrew_Pattymahu

Laporan Wartawan Tribun Manado Robin Tanauma

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Satu diantara peserta calon ketua DPD KNPI Sulut, Ruby Rumpesak dikabarkan mundur setelah tidak mengikuti pemaparan visi misi dan debat calon ketua.

Fabian Sarundajang Ketua DPD KNPI Sulut yang juga menjabat Bendahara Umum DPP KNPI, mengatakan acara atau kegiatan pemaparan visi misi dan debat calon ketua tidak bisa dipisahkan dengan Musyawarah Daerah.

"Kalau ada calon yang tidak datang debat, ya.. saya serahkan pada teman-teman menilai seperti apa?," ungkap Sarundajang dalam sambutan pembukaan pemaparan visi misi dan debat calon ketua di Peninsula Hotel, Rabu (24/4)

Namun diakui Sarundajang, pendaftaran calon ketua tetap dibuka sampai besok sebelum Musda dinyatakan resmi dibuka. (obi)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved