Kebijakan Pemerintah
Sanny : Tak Perlu Khawatir Ada BBM Naik
Diimbau kepada masyarakat untuk tidak khawatir dengan kenaikan BBM ini. karena harga bahan pokok masih cukup tersedia.
TRIBUNMANADO.CO.ID,MANADO-Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sulawesi Utara (Sulut), Sanny Parengkuan, mengimbau kepada masyarakat agar tidak khawatir dengan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi di awal bulan April 2012 ini. Karena pemerintah daerah Sulut terus memantau harga dan stok bahan pokok dan komoditi lainnya yang hingga saat ini masih tetap stabil.
"Diimbau kepada masyarakat untuk tidak khawatir dengan kenaikan BBM ini. karena harga bahan pokok masih cukup tersedia, baik di gudang distributor dan toko-toko. Jadi masyarakat tidak perlu khawatir," kata Sanny pada sejumlah media di Kantornya, Rabu (21/3/2012).
Ia menambahkan, dalam mengantisipasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi awal bulan April 2012, Disperindag bersama Pertamina,Bulog, Distributor, pedagangan dan riteil menggelar rapat koodinasi. Dalam rapat tersebut bertujuan guna menekan kenaikan harga bahan pokok dan komoditi lainnya dengan kenaikan harga BBM subsidi.
"Hasil pengecekan, untuk kebutuhan bahan pokok dan bahan lainnya cukup tertsedia, dengan harga yang relatif stabil dan belum ada kenaikan harga.daftar harga belum ada lonjakan, dalam rapat juga pedagang diimbau tidak menaikan harga barang seenaknya," ujarnya.
Disperindag juga akan membentuk tim dan posko pengawas guna memantau langsung harga bahan pokok di pasaran sekalian juga memantau pedagang dan distributor tidak menaikan harga seenaknya dan melakukan penimbunan. Menurutnya bila ada pedagang dan distributor melakukan penimbunan atau menaikan harga dengan seenaknya akan dicabut SIUPnya.
"Pertamina juga telah menyediakan BBM selama ini dan bila ada yang warga yang melakukan penimbunan langsung melapor," ucap Sanny.