PNS
Bupati Minut Sentil PNS Selingkuh
Bupati Minut Drs Sompie Singal memimpin apel Korpri di Pendopo, Pemkab Minut di Pendopo, Senin (19/3/2012)
Penulis: Ryo_Noor | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, AIRMADIDI - Bupati Minut Drs Sompie Singal memimpin apel Korpri di Pendopo, Pemkab Minut di Pendopo, Senin (19/3/2012)
Dalam apel tersebut, bupati mengatakan, disiplin PNS Minut harus ditingkatkan dan lebih mengutamakan profesionalisme kerja. Pada kesempatan itu, Bupati menyinggung soal selingkuh PNS. Kata bupati, PNS Minut diingatkan untuk tidak menghalalkan praktek selingkuh, sebab itu hanya merusak citra dan kredibilitas.
Sompie juga meminta PNS untuk meningkatkan kinerja dan melaksanakan program pemkab mulai dari sentuh budaya, sentuh tanah, sentuh air dan memaksimalkan upaya meraih adipura dan menunjang Minut sebagai daerah tujuan wisata dunia. Dalam apel itu sejumlah PNS diberi penghargaan kenaikan pangkat dan penyerahan bantuan kepada Koperasi. (*/ryo)