Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Militer

"Terima Kasih Atas Sumbangsih Dedikasinya Laksma Sugianto"

Panglima Armada RI Kawasan Timur, Laksamana Muda TNI Ade Supandi mengatakan, Danlantamal VIII punya tugas tak mudah.

Penulis: Fernando_Lumowa | Editor: Andrew_Pattymahu
zoom-inlihat foto
TRIBUNMANADO/FERNANDO LUMOWA


TRIBUNMANADO.CO.ID, MANAD
O - Panglima Armada RI Kawasan Timur, Laksamana Muda TNI Ade Supandi mengatakan, Danlantamal VIII punya tugas tak mudah.

Wilayah Lantamal VIII sangat strategis karena bersinggungan langsung dengan Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI) II dan III yang merupakan jalur pelayaran internasional serta berbatasan langsung dengan negara tetangga, Malaysia dan Filipina. "Ini potensi sekaligus ancaman bagi kita," kata Supandi dalam amanatnya di Upacara Sertijab Danlantamal VIII Manado dari Laksma Sugianto SE MAP kepada Laksma Guguk Handayani, Selasa (22/02/12)

Kondisi ini menuntut pengawasan dan pengamanan lebih baik guna memberi keamanan bagi pengguna jalur pelayaran.
Ia mengatakan, kendati TNI AL melalui Lantamal VIII berupaya maksimal dalam pengamanan dan penegakkan hukum RI di perairan, namun pelanggaran masih kerap terjadi.

"Hingga saat ini masih sering ditemui pelanggaran wilayah perbatasan oleh kapal asing, imigran gelap, penyeludupan senjata serta kegiatan kapal ikan. Ilegal," ujarnya.

Karenanya, fungsi pangkalan sebagai pemangkalan, pembekalan dan penyelenggaraan pemeliharaan serta perbaikan unsur operasional TNI AL perlu ditingkatkan. "Demikian pula fungsi 4R, rebase, replenisment, repair, rest and recreation harus ditingkatkan kemampuannya," ujar Pangarmatim.

Supandi berterima kasih kepada Laksma Sugianto yang telah bertugas berdedikasi di Manado. Ucapan yang sama diberikan kepada istri Sugianto, Ny Rurin Sri Wulandari atas dukungan terhadap suaminya.

"Kepada pejabat yang baru (Handayani), ini amanat dan kepercayaan yang harus diemban dan harus dijaga, sebagai kehormatan sekaligus kebanggaan.  Bekal pengalaman tugas sebelumnya, saya yakin Anda bisa menjalankan tugas," ujarnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved