Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Natal

Souvenir Natal Laris Manis

Geliat usaha musiman momen Natal dan Tahun Baru di Manado terus bergairah jelang akhir Desember

Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Budi Susilo

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Geliat usaha musiman momen Natal dan Tahun Baru di Manado terus bergairah jelang akhir Desember ini, hal ini dapat dilihat di berbagai pusat-pusat perbelanjaan dan keramaian masyarakat.

Satu di antaranya, di Kawasan Ruko Megamas ada Toko Angel Souvernir menjual berbagai paket kado Natal Santa Claus. Melalui Jimmy, sang manager menuturkan, jelang perayaan Natal dan Tahun Baru jualan musiman kado natal sangat progresif, mengalami peningkatan bisnis luar biasa.

"Selain momennya pas, kami juga berikan harga khusus, dengan harga miring," ujarnya kepada Tribun Manado di ruang kerjanya, Kamis (15/12/2011).

Semisal, kado pakte Natal Santa harga promo yang ditawarkan seharga Rp 6500 sampai ada yang termahal di kisaran Rp 30 ribuan.

"Paket kado natal ada snack, tas, jam, handuk, payung, luch box, semuanya khusus anak-anak," urainya.

Sebagai ungkapan apresiasi, Angel Colection pun berikan gratis spanduk bertema Natal dan topi natal. "Syaratnya untuk mereka yang beli sampai 50 paket," ungkapnya.

Selain itu ada pula souvernir pesta hari jadi anak di Toko I Love You dengan menawarkan produk berbanderol murah dan barang berkualitas.

Ervina Tombokan, Owner I Love You, menuturkan produk yang ditawarkan ada berupa kado guling, bantal kepala dengan balutan warna hijau merah.

"Kado‑kado bertema Natal dan Tahun Baru," ujarnya. Selain itu, ada pula kado berupa tas dengan isi makanan ringan serta pembuatan sablon tasnya pun dapat sesuai keinginan konsumen.

"Harganya terjangkau cukup keluarkan uang Rp 10.500 sudah bisa bawa pulang," katanya. Sebagai keistimewaan, bagi yang berbelanja sampai 50 paket barang akan berkesempatan mendapatkan topi Santa Claus derta diskon 5 persen bagi para pelanggan tetap yang melakukan belanja sampai 100 paket barang.

"Kami persembahkan bagi mereka yang merayakan Natal dan Tahun Baru," tegasnya. Karena itu, bagi anda yang berminat tawaran Toko I love You, datangi langsung Blok B 23 MegaMas atau dapat juga hubungi di nomor telepon 0431879696.

Pantauan Tribun Manado, pedagang musiman pun terjadi di Megamall, banyak menjual barang fashion dengan tajuk Bazar Natal di atrium Megamall pada 15 sampai 31 Desember 2011.

"Kami konsentrasikan jadi satu tempat supaya gampang cari barang fashion," tuturnya.

Selain itu, sebagai pelengkap pun ada acara belanja Late Sale, program buy one get one dan hadiah doorprize bingkisan menarik Megamall dan voucer belanja.

"Kalau diskonnya kami buka sampai 70 persen hanya sampai di bulan Desember usai itu tidak ada lagi," tegasnya. (bdi)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved