Telekomunikasi
Soul ID Buat Warga Manado Berjingkrak
Ratusan penonton yang kebanyakan anak muda ini memadati lapangan Megamas Manado.
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Heboh itulah yang nampak dari XL Is Me event yang digelar operator seluler terkenal di Indonesia XL di Lapangan Megamas Manado Sabtu (26/11/2011).
Ratusan penonton yang kebanyakan anak muda ini memadati lapangan Megamas Manado, mereka terlihat asik menikmati irama lagu hip hop, Rege dan rap yang di lantunkan Soul ID,
Sekitar 14 lagu dibawakan Soul ID dalam konser malam ini, contohnya lagu berjudul Bugey Time dan aku rindu yang dipopulerkan penyanyi lawas Farid Hardja mampu menghipnotis penonton yang memadati Lapangan Megamas Manado,
Mereka melompat-lompat mengikuti irama musik,dalam penampilannya kali in Soul ID juga mengajak penonton untuk menyanyi bersama,
Konser Soul ID benar-benar sempurna mereka menggundang komunitas hip-hop Manado untuk manggung bersama diatas panggung,
Alon,dave, dan Ekey anggota hip-hop Manado pun tak menyia-nyiakan kesempatan langka ini, mereka bertiga secara bergantian menunjukkan kebolehan repernya di atas panggung
Penampilan tiga reper Manado pun tak ayal mendapat tepuk tangan yang meriah dari penonton yang ada.
Soul ID juga memberikan aspresiasi kepada Tiga Reper Manado ini dengan memberikan kaus kenang-kenangan
Selain Panampilan Soul ID, XL juga mengelar beberapa lomba mulai dari Basket Ball 3on 3 competition, photography contest, tree poin shot contest,
Ada juga bazar HP bekas, festival HP murah harga hancur,festival gadget,magician,dancer,penamilan band Indie Manado dan top fourty serta Dj Sroji dan masih banyak lagi
Pantauan Tribun Manado Nampak ratusan penonton memadati lapangan Megamas Manado, para penonton asik menikmati lagu yang berirama hip-hop dan rep serta rege.
Aldo pengunjung yang datang menonton konser Soul ID ketika diwawancarai Tribun Manado mengatakan menikmati lagu yang dibawakan Soul ID,
"Musiknya asik di dengar, tidak membuat ngantuk, penampilan soul ID asik benar-benar keren" ucap Aldo. (lan)