Investasi
Investor Sebaiknya Melakukan Wait And See
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan sore ini kembali ditutup melemah.
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan sore ini kembali ditutup melemah. Indeks ditutup melemah 1,45 persen di posisi 3.697,64.
"The FED memangkas pertumbuhan ekonomi global tahun 2011 dari 4,3 persen menjadi 4,0 persen, dan pada tahun 2012 dari 4,5 persen menjadi 4,0 persen yang menyebabkan melemahnya IHSG pada pagi ini," kata Equity Investment Advisor. PT Mega Kapital Indonesia Manado, Hendra Jaya Kusuma, pada Tribun Manado, Rabu (21/9/2011).
Hendra menambahkan pada pembukaan eropa, kekhawatiran krisis utang eropa tetap menekan bursa saham eropa pada perdagangan eropa meskipun menteri Yunani menolak akan mengalami gagal bayar. Di samping itu menjelang pertemuan hari kedua The Fed untuk membahas kepastian stimulus.
"Investor memilih memegang dana tunai sehingga melemahkan pembukaan pasar bursa Eropa pada perdagangan hari ini juga," ujarnya.
Saham Telkom dan Bank Danamon merupakan saham-saham yang berada pada posisi Top Gainer pada perdagangan. Sedangkan pada posisi Top Losers Astra International dan United Tractors Tbk.
"Diprediksi secara teknikal IHSG berada di pada level support 3650 dan resistance pada 3750," ucap Hendra
Hendra menyarankan untuk para investor sebaiknya melakukan wait and see dulu sampai market benar-benar menunjukan adanya perubahan trend dan membeli saham-saham yang sudah koreksi cukup dalam akibat faktor panic selling dari para pelaku pasar. (def)