Pilgub Gorontalo
Davidson Nyanyikan Lagu Maju Tak Gentar
Pasangan duet calon gubernur dan wakil gubernur David Bobihoe Akib dan Nelson Pomalingo
Laporan Wartawan Tribun Manado, Susanty Otodu
TRIBUNMANADO.CO.ID, GORONTALO - Pasangan duet calon gubernur dan wakil gubernur David Bobihoe Akib dan Nelson Pomalingo (Davidson) tiba di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) tepat pada pukul 11.00 Wita, Jumat (30/7/2011).
Keduanya kemudian memasuki ruangan media center KPU yang sebelumnya disambut oleh Ketua KPU dan Panwaslu Propinsi Gorontalo beserta anggotanya.
Pada kesempatan pemaparan tujuan kedatangan tim Davidson, David meminta para pendukungnya untuk berdiri dan menyanyikan lagu Maju Tak Gentar.
"Sebelumnya saya mohon kepada seluruh hadirin untuk berdiri, dan mari sama-sama kita menyanyikan lagu maju tak gentar," pintanya di ruangan media center KPU.
Semangat untuk maju mengikuti ajang pemilu kepala daerah propinsi Gorontalo pun terlihat. Pasangan duet ini merupakan usungan koalisi independent dengan membuktikan KTP pendukung sebanyak 86 ribuan.