Berita Talaud
MCK Terus Digenjot Penyelesaiannya di TMMD ke-104
Pengerjaan atap MCK terus dipercepat pengerjaan oleh Satuan tugas (satgas) TMMD ke-104.
Penulis: Christian_Wayongkere | Editor: Alexander Pattyranie
MCK Terus Digenjot Penyelesaiannya di TMMD ke-104
TRIBUNMANADO.CO.ID, BEO SELATAN - Pengerjaan atap MCK terus dipercepat pengerjaan oleh Satuan tugas (satgas) TMMD ke-104, dalam waktu satu hari atap kantor rampung dikerjakan dan dilanjutkan untuk penyempurnaannya.
Serda Mataputung terus menggenjot anggotanya untuk percepat pemasangan atap MCK tersebut.
Satgas TMMD ke-104 menyakini bahwa pembangunan fasum ini akan selesai tepat waktu dan siap diresmikan pada saat penutupan TMMD ke-104 tanggal 27 Maret mendatang.
Selain itu menurut Dan SSK Satgas TMMD ke-104 Lettu Inf Wofsi Mitusala MCK mulai di pasang pipa saluran pembuangan.
Sasaran fisik TMMD ke-104 di wilayah Kodim 1312/Talaud, satu diantaranya adalah fasilitas umum (fasum) yang sejak awal pelaksanaan TMMD terus di genjot.
Selain fasum yang menjadi sasaran fisik ada juga pembuatan jalan produksi dan kantor tiga pilar.
Fasilitas umum ini nantinya difungsikan untuk melayani pengunjung di obyek wisata air terjun ampas tadunan yang membutuhkan MCK maupun kantin.
Pembangunan MCK terus dipercepat sudah mulai pasang pipa saluran pembuangan.
Pemasangan pipa ini pun tak lepas dari kesungguhan dan ketelitian dengan harapan seluruh fasilitas yang dibangun dapat digunakan tanpa kendala apapun nantinya.
Satgas TMMD bersama mahasiswa terus genjot pengerjaan fasum, tanpa rasa lelah sedikitpun TNI, Polri, masyarakat dan mahasiswa saling bergotong-royong untuk membangun fasum tersebut, mulai dari pengangkatan material maupun pembangunan di lokasi wisata sekalipun di bawah panasnya terik matahari mereka tetap terus bersemangat.

Fasilitas umum ini nantinya difungsikan untuk melayani pengunjung di obyek wisata air terjun ampas tadunan yang membutuhkan MCK maupun kantin.
Dengan sangat hati hati dan teliti personel Satgas TMMD ke-104 mengerjakan pemasangan pintu tersebut.
(Tribunmanado.co.id/Christian Wayongkere)
BERITA POPULER:
Baca: Membandingkan Kecantikan Luna Maya dan Syahrini, Jawaban Bule: Syahrini Banyak Palsu
Baca: 7 Fakta Pembunuhan Siswa SMKN 3 Tondano yang Bikin Heboh: Kronologi hingga Santo Tewas 14 Tikaman
Baca: Ini Kata Austin Mahone Saat Pertama Lihat Foto Syahrini, Mendadak Kecewa Saat Tahu Fakta Syahrini
TONTON JUGA: