Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

20 Finalis Uyo Nanu Dapat Materi Tentang Kepariwisataan dan Kebudayaan

20 putra putri terbaik Finalis Uyo Nanu Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) mendapat materi tentang Kepariwisataan dan Kebudayaan,Kamis (14/03/2019)

Penulis: Maickel Karundeng | Editor: Chintya Rantung
tribun manado/maickel karundeng
20 putra putri terbaik Finalis Uyo Nanu Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) 

20 Finalis Uyo Nanu Dapat Materi Tentang Kepariwisataan dan Kebudayaan 

TRIBUNMANADO.CO.ID,LOLAK - 20 putra putri terbaik Finalis Uyo Nanu Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) mendapat materi tentang Kepariwisataan dan Kebudayaan, Kamis (14/03/2019).

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Bolmong Ulfa Paputungan menjelaskan satu persatu lokasi destinasi wisata di Bolmong.

Baca: Suara Ledakan Kagetkan Warga di Tabilaa, Marinir Sikat Teroris, Simulasi Pembebasan Sandra Memukau

Baca: Simak Detail Pendaftaran CPNS dan PPPK yang akan Dibuka Kembali Setelah Pemilu 2019

Baca: TGR PNS Boltim Dilunasi Pakai TKD Tiap Bulan

Baca: Pacari Model Filipina, Lucinta Luna Dapat Restu Pernikahan, Terima Kasih Ibu Peri

Destinasi ekowisata mangrove Desa Tuyat, Pulau Tiga, Pasir Putih Maelang, Air Panas Bakan, Taman Nasional Bogani Nani Wartabone (TNBNW), dan berbagai destinasi wisata yang ada di Bolmong.

Ulfa menyampaikan Taman Nasional Nani Wartabone adalah sebuah kawasan vegetasi hutan tropis yang ditetapkan sebagai taman nasional pada tahun 1991 dan terletak di semenanjung Minahasa, perbatasan Provinsi Gorontalo dengan Sulut.

Ia menambahkan, saat ini Kabupaten Bolmong juga memiliki kalender ivent setiap tahun yang akan terus digelar.

Baca: TMMD di Desa Rusoh, Kantor Bersama Tiga Pilar Desa Mulai Dipasang Atap dan Rangka Kelistrikan

Baca: Jenazah Nuryanto dan Ai Munawaroh Korban Mutilasi di Malaysia Dipulangkan ke Pangandaran

Ada festival kerukunan umat beragama di Mopuya pada kegiatan Ogoh-Ogoh dalam rangka peringatan Hari Nyepi.

Para peserta yang nampak menggunakan pakaian hitam putih terlihat gagah dan cantik.

Harapannya para peserta agar menjadi Uyo Nanu ialah intelektual, emosional, dan keimanan.
Menjadi Uyo Nanu harus memiliki Integritas yang mempuni dan jadi teladan di manapun berada.
Jadilah orang Bolmong yang nasionalis dengan mencintai NKRI dan daerah Bolmong.

Baca: Torang Kanal-Tiara Dondo Katakan Tetap Sehat, Konsumsi Makanan Bergizi

Mereka menyimak dengan seksama materi dari Kadis Pariwisata Bolmong agar mampu menjadi Uyo Nanu Bolmong yang mampu bersaing dan mempromosikan daerah.

Setelah materi dilanjutkan tanya jawab dengan peserta dan pemateri. (Kel)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved