PTWC Cabut Peringatan Tsunami di Filipina dan Indonesia, BMKG Imbau Masyarakat Tetap Tenang
Peringatan tsunami itu sebelumnya diumumkan oleh Pacific Tsunami Warning Center (PTWC) milik National Weather Service.
Penulis: Indry Panigoro | Editor: Indry Panigoro
TRIBUNMANADO.CO.ID - Gempa bermagnitudo 7,1 pada Sabtu (29/12/2018) pagi menyebabkan munculnya peringatan tsunami yang diprediksi terjadi hingga Filipina dan Indonesia.
Peringatan tsunami itu sebelumnya diumumkan oleh Pacific Tsunami Warning Center (PTWC) milik National Weather Service.
Namun, lembaga yang dikelola Amerika Serikat itu sudah mencabut peringatan tsunami tersebut.
Hal ini diumumkan PTWC melalui akun Twitter-nya, @NWS_PTWC. PTWC menyebut bahwa tak ada gelombang tinggi akibat gempa di Mindanao itu.
"Dengan demikian, tak ada lagi ancaman tsunami akibat gempa ini," demikian pernyataan PTWC.