Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Sumatera Barat 2 Kali Diguncang Gempa dalam Waktu Semalam

Gempa dengan kedalaman 10 kilometer ini dirasa cukup kuat, sehingga membuat sebagian masyarakat keluar rumah.

Editor: Siti Nurjanah
Pixabay
Ilustrasi Gempa Bumi 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Dalam semalam, wilayah Sumatera Baratdua kali diguncang gempa, Minggu (23/12/2018).

Pertama, pada pukul 20.55.40 WIB gempa berkekuatan 2,8 skala richter (SR) mengguncang wilayah Bukittinggi dan sekitarnya.

Gempa dengan kedalaman 10 kilometer ini dirasa cukup kuat, sehingga membuat sebagian masyarakat keluar rumah.

Baca: Tes Kepribadian - Design Pintu yang Menurutmu Paling Unik, Tunjukkan Seberapa Terbuka Kita

Baca: Keinginan Terakhir Bani Seventeen Sebelum Tewas di Tsunami Banten

Kedua, gempa berkekuatan 5,0 SR juga mengguncang Kabupaten Padang Pariaman Minggu (23/12/2018) pukul 21.03 malam.

Menurut BMKG, pusat gempa terjadi di 0,45 lintang selatan (LS) 99,68 bujur timur (BT) atau 42 kilometer barat daya Padang Pariaman dengan kedalaman 117 kilometer.

Meskipun tidak berpotensi tsunami, gempa juga dirasakan oleh warga Padang.

Kepala BPBD Padang Pariaman Budi Mulya menyatakan, hingga Senin (24/12/2018) pihaknya belum mendapat laporan dari warga tentang adanya kerusakan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Dalam Semalam, Sumatera Barat 2 Kali Diguncang Gempa.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved