Russian Tea, Minuman Teh yang Ada di Amerika tapi Bukan Berasal dari Rusia
Rasanya cenderung manis dan berempah. Meski versi Russian Tea bervariasi, ada beberapa bahan yang wajib ada.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Teh merupakan satu jenis minuman favorit sebagian besar orang di dunia selain kopi.
Teh pun memiliki berbagai macam jenis, tak sekadar teh hijau, teh hitam, atau teh melati.
Meski namanya Russian Tea, teh ini tidak banyak dikenal oleh orang Rusia.
Bahkan asalnya sendiri bukan dari Rusia
Dikutip TribunTravel.com dari laman Atlas Obscura, Russian Tea berasal dari wilayah selatan Amerika Serikat.
Rasanya cenderung manis dan berempah.
Meski versi Russian Tea bervariasi, ada beberapa bahan yang wajib ada.
Seperti beberapa jenis teh hitam, sari buah (jeruk lemon, jeruk, dan/atau nanas), cengkeh, dan kayu manis.

Resep teh ala Amerika ini berasal dari akhir abad ke-19.
Menurut Garden & Gun, orang Amerika mengadopsi gaya Rusia dalam menyajikan teh dengan lemon dan gula.
Seperti yang dicatat oleh blog Yesterdish, nama Russian Tea awalnya merujuk pada air lemon dingin.
Seiring waktu, minuman itu berevolusi menjadi minuman panas yang bisa ditambah eruk, bukan lemon.
Selain itu, ada pula vanilla, rum, rempah-rempah, dan ceri yang diawetkan yang ditambahkan pada Russian Tea.
Pada 1960-an, Russian Tea tak lagi disajikan dengan cara aristokratik seperti pada Abad Pertengahan.
Russian Tea bisa disajikan secara instan, dan rasa buahnya berasal dari bubuk jeruk Tang, campuran limun, atau keduanya.
Kini, Russian Tea masih menjadi minuman favorit di Selatan, terutama di hari-hari menjelang Natal.