Berita Viral
Potret Kawasan Online Scam di Myanmar, Jadi Pusat Operasi Penipuan Siber Terbesar di Asia Tenggara
Menurut para analis, kompleks KK Park dan pusat scam lainnya menjadi sumber pemasukan penting bagi kelompok milisi bersenjata.
Televisi pemerintah pun menayangkan tayangan alat berat dan detik-detik penghancuran bangunan.
Namun, Jason Tower menilai tayangan tersebut tidak sepenuhnya mencerminkan realitas yang terjadi di lapangan.
“Klaim militer Myanmar bahwa mereka membongkar sindikat penipuan sepenuhnya salah,” ujarnya.
Menurut para analis, kompleks KK Park dan pusat scam lainnya menjadi sumber pemasukan penting bagi kelompok milisi bersenjata yang selama ini bersekutu dengan junta militer.
Diduga, keberadaan bisnis ilegal ini sengaja dibiarkan sebagai bagian dari pertukaran kepentingan antara militer dan kelompok-kelompok milisi.
China, yang merupakan sekutu internasional utama junta Myanmar, juga menekan pemerintah negeri itu untuk menutup pusat-pusat online scam.
Meski demikian, pendekatan yang diambil Myanmar terkesan berhati-hati agar tidak kehilangan dukungan dari dua pihak strategis, yakni milisi lokal dan Pemerintah China.
Sejak penggerebekan diumumkan, sekitar 1.500 orang dilaporkan melarikan diri dari KK Park dan menyeberang ke wilayah Thailand.
Meski demikian, para pakar meyakini bahwa masih banyak pekerja yang tertahan atau memilih tetap tinggal di pusat-pusat scam lainnya di Myanmar.
Laporan sebelumnya menyebutkan, para pekerja di kompleks seperti KK Park berasal dari berbagai negara dan latar belakang.
Beberapa bekerja secara sukarela.
Namun, banyak pula yang diduga menjadi korban perdagangan manusia oleh jaringan kriminal internasional yang menargetkan individu renta, mulai dari ibu rumah tangga hingga profesional sektor keuangan.
-
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
Baca berita lainnya di: Google News
WhatsApp Tribun Manado: Klik di Sini
| Akhirnya Terungkap Tujuan Mengapa Suku Anak Dalam Jambi Adopsi Bilqis Bocah yang Diculik di Makassar |
|
|---|
| Sosok Maria Gabriella, Siswi SMA yang Sempat Hilang, Akhirnya Ditemukan Setelah Seminggu Pencarian |
|
|---|
| Pengakuan Vita Amalia ASN di Kapihang yang Viral Injak Alquran, Ini Pemicunya |
|
|---|
| Nasib GP Anggota DPRD Blitar dan NW Polwan Polres Batu yang Tepergok Selingkuh, Sudah Jadi Tersangka |
|
|---|
| Sosok Sri Yuliana Pelaku Penculikan Bilqis di Makassar, Diduga Juga Jual Anak Kandung dan Adiknya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/Kompleks-markas-scam-KK-Park-di-sisi-timur-Kota-Myamaddy-Myanmar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.