Cuaca di Manado
Angin Kencang Landa Manado, BPBD Sebut Atap Rumah Terangkat Terjadi di Empat Kelurahan
Angin kencang terus melanda Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut). Dampaknya kerusakan rumah hingga pohon tumbang.
Penulis: Arthur_Rompis | Editor: Frandi Piring
Ringkasan Berita:
- Angin kencang terus melanda Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
- Berbagai ancaman pun muncul. Di antaranya kerusakan rumah hingga pohon tumbang.
- BPBD Manado mengimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati saat kondisi cuaca ekstrem saat ini.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Angin kencang terus melanda Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Berbagai ancaman pun muncul. Di antaranya kerusakan rumah hingga pohon tumbang.
Kaban BPBD Manado Donald Sambuaga melalui Kabid Penanganan Darurat Jully menuturkan, angin kencang telah menyebabkan tiga pohon di Bahu tumbang.
"Selain itu ada laporan rumah tercabut seng di wilayah Singkil Dua, Mahakeret Barat, Ternate Baru dan Wawonasa," kata dia kepada Tribun manado via WA, Selasa (18/11/2025).
Selain kasus itu, kata dia, belum ada laporan bencana lainnya dalam kurun beberapa hari terakhir ini.
Ia menuturkan, pihaknya terus bersiaga untuk mengantisipasi bencana. "Kami tetap waspada," katanya.
Dirinya meminta warga Manado untuk waspada bencana, terutama yang bermukim di daerah rawan.
Diketahui pohon besar jenis beringin tumbang di Jalan RW Mongisidi Manado, Jumat (14/11/2025) lalu..
Badan pohon tumbang yang berada di depan Gereja GMIM Imanuel Bahu ini merintangi jalan protokol tersebut.
Beberapa unit mobil terjebak tertimpa pohon.
Kasat Lantas Polresta Manado AKP Jusman Mori menuturkan kejadian terjadi pada pukul 14:30 Wita.
"Untuk pembersihan akses jalan dari pohon tumbang ini memakan waktu sekitar 3 jam," ujar Jusman.
Jusman menjelaskan, penyebab pohon tersebut tumbang karena sudah tua sehingga akarnya telah rapuh.
"Selain tua, tadi kondisi angin kencang sehingga kemungkinan besar itu penyebab pohon ini tumbang," tuturnya.
Ia mengungkapkan beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
"Tidak ada korban, hanya satu mobil yang rusak parah karena tertimpa pohon pemiliknya juga tidak mengalami luka," jelasnya.
Dia pun mengimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati saat kondisi cuaca ekstrem saat ini.
"Hindari dulu pohon-pohon besar bila perlu kalau ada angin cari tempat yang aman jangan dulu bergerak," ungkapnya. (Art)
Beberapa Kendaraan Tertimpa Pohon yang Tumbang
Pohon beringin besar tumbang di Jalan RW Mongisidi Manado, Sulawesi Utara pada Jumat (14/11/2025).
Pohon tumbang ini menimpa beberapa unit mobil.
Salah satunya mobil Daihatsu Terios warna putih.
Pantauan di lokasi, mobil tersebut mengalami kerusakan cukup parah setelah tertimpa batang pohon.
Bagian kap mobil penyok, kaca pecah dan beberapa bagian alami kerusakan.
Menurut informasi warga, terdapat dua orang di dalam kendaraan saat peristiwa terjadi.
“Ada dua orang di dalam mobil,” ujar Rifli, warga sekitar.
Ia mengatakan kondisi kedua orang itu aman.
Informasi warga menyebut, keduanya saat ini berada di RSUP Kandou Malalayang untuk menjalani perawatan.
Sementara itu satu mobil lain juga tertimpa pohon, namun hanya alami kerusakan kecil di bagian atap mobil
Sebelumnya, puluhan personel kepolisian mulai melakukan pemotongan batang pohon.
Bersama sejumlah warga, petugas menggunakan mesin sengsor untuk membersihkan batang pohon yang melintang di jalan.
-
Baca juga: Prakiraan Cuaca Sulawesi Utara Besok Rabu 19 November 2025, BMKG: Boltim Berawan, Manado Hujan
| Info BMKG Cuaca di Manado Sulawesi Utara Sabtu, 27 September 2025 |
|
|---|
| Info BMKG Cuaca di Manado Sulawesi Utara Jumat, 26 September 2025 |
|
|---|
| Info BMKG Cuaca di Manado Sulawesi Utara Rabu, 24 September 2025 |
|
|---|
| Info BMKG Cuaca di Manado Sulawesi Utara Selasa, 23 September 2025 |
|
|---|
| Info BMKG Cuaca di Manado Sulawesi Utara Senin, 22 September 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/pohon-tumbang-di-Kelurahan-Bahu-Malalayang-Kota-Manado-Jumat-14-November-2025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.