Berita Seleb

Oma dan Opa di NTT Menangis Lihat Betrand Peto Sekarang, Keluarga Onyo: Semoga Bisa Kembali Lagi

Editor: Frandi Piring
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Keluarga Betrand Peto di NTT.

TRIBUNMANADO.CO.ID - Suasana haru bahagia terpancar ketika keluarga Betrand Peto menyambangi Jakarta dari NTT.

Opa dan oma Betrand Peto datang ke Jakarta untuk melihat sang cucu.

Namun, satu kesempatan, Opa dan oma Betrand Peto menangis.

Opa dan Oma Betrand ngaku sering menangis tiap kali lihat cucunya tampil di TV.

Menjadi anak angkat Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto kini jadi penyanyi terkenal.

Opa dan Oma Betrand Peto pun mengaku bahagia melihat cucunya kini menjadi orang sukses.

Ruben Onsu dan Sarwendah langsung bereaksi saat mendengar pengakuan Opa dan oma Betrand Peto yang menangis.

Diketahui, Betrand Peto sudah setahun lebih tinggal di Jakarta bersama keluarga Ruben Onsu dan Sarwendah.

Betrand Peto diangkat menjadi anak oleh Ruben Onsu dan Sarwendah pada 25 Juli 2019.

Semenjak itu pula, Betrand Peto menetap dan tinggal di rumah Ruben Onsu dan Sarwendah.

Segala kebutuhan Betrand Peto tercukupi, mulai dari sekolah hingga cita-cita jadi penyanyi.

Ya, Ruben Onsu memang berusaha keras untuk menjadikan Betrand Peto sebagai penyanyi sukses hingga seperti sekarang.

Kini, Betrand Peto bahkan sudah menggelar konser perdana setelah setahun menjadi penyanyi.

Ketika Betrand Peto akan menggelar konser pertamanya, Opa, Oma, serta ayah kandung Onyo pun secara khusus diundang.

Mereka datang jauh-jauh dari NTT ke Jakarta hanya untuk melihat konser perdana Betrand Peto.

Untuk menyambut kedatangan Opa, Oma, ayah dan teman kecil Betrand Peto, Ruben Onsu pun mengajak mereka keliling Jakarta.

Mulai dari keliling melihat Masjid Istiqlal, Gereja Katolik, hingga Stadion GBK.

Meski begitu, mereka tak bisa keluar mobil karena kekhawatiran akan pandemi Covid-19 yang menyerang Jakarta.

Setelah acara jalan-jalan tersebut, Opa dan Oma Betrand Peto tampak menangis haru.

Pasalnya, menurut mereka, sekarang terlihat perubahan antara Betrand Peto di TV dan kini bisa melihat secara langsung.

Ruben Onsu pun langsung bereaksi, suami Sarwendah ini menanyakan alasan Oma dan Opa menangis tiap lihat Betrand Peto.

"Oma, kalau melihat Onyo di TV, perubahan Onyo di TV, kenapa sih Oma selalu nangis?," tanya Ruben Onsu, dikutip TribunnewsBogor.com (grup TribunJatim.com) dari acara 'Diary The Onsu', Senin (21/9/2020).

Diakui sang Oma, dirinya kerap menangis karena teringat masa lalu Betrand Peto.

Lalu, sikap Betrand Peto berubah, sekarang cucunya tersebut tampak lebih bahagia.

"Ada menangis rasa pikir masa lalunya. Ada juga menangis terharu karena bahagia sekarang."

"Menangis lebih bahagia sih sekarang, Oma menangis setiap hari," papar Oma Betrand Peto.

"Karena Oma tidak sangka Betrand bisa seperti ini, luar biasa," tuturnya lagi.

Mendengar ucapan sang Oma, Betrand Peto pun tampak ikut terharu.

Lantas, diakui sang Oma, dirinya juga selalu menangis tiap berdoa.

Oma Betrand Peto ini mengaku selalu bersyukur kepada Tuhan atas segala kebaikannya pada sang cucu dan keluarga Ruben Onsu.

"Kalau Oma selalu berdoa, selalu menangis, bersyukur pada Tuhan, Tuhan itu baik, murah hati."

"Dia bisa melakukan keajaiban pada keluarga Betrand," tutur Oma Betrand Peto.

Begitu pula Opa Betrand Peto, ia juga menangis haru melihat cucu tercinta sekarang.

Apalagi diakui Opa Betrand Peto, perubahan sang cucu sangat jauh terlihat setelah dirawat oleh Ruben Onsu dan Sarwendah.

"Saya menangis ini karena saya terharu. Terharu karena lihat perkembangan cucu saya."

"Dari kelas 4 SD sampai sekarang SMP kelas 3, perkembangannya itu sangat jauh sekali," papar opa Betrand Peto

"Itu kebanggaan saya," tambahnya.

Lantas, Opa dan Oma Betrand Peto memberikan petuah dan pesan-pesannya untuk sang cucu tercinta.

"Pesen saya, Onyo harus berbakti kepada orang tua, harus berdoa untuk orangtuamu."

"Supaya mereka sehat, banyak rezeki ke depannya untuk urus Onyo Thalia Thania."

"Onyo juga harus rajin belajar. Supaya cita-cita Onyo nanti sukses ke depan," tutur Opa dan Oma Betrand Peto.

Mendengar petuah-petuah tersebut, Betrand Peto mengangguk-anggukkan kepalanya pertanda setuju dan akan melaksanakan.

Tak hanya itu, Ruben Onsu juga ikut bereaksi memberikan petuah bijak lainnya kepada Betrand Peto.

"Doakan juga Opa, Oma, dan semua keluarga besar di NTT," ucap Ruben Onsu.

Setelah itu, Ruben Onsu blak-blakan menyebutkan rasa bersalahnya.

Ia merasa kurang memerikan sambutan khusus pada Opa dan Oma Betrand Peto terkait jalan-jalan keliling Jakarta.

Keluarga kandung Betrand Peto ini tak diizinkan untuk keluar melihat langsung bangunan-bangunan terkenal di Jakarta.

Hal itu karena imbas penyebaran Covid-19 yang secara masif menyerang Jakarta.

"Semoga bisa kembali lagi ke Jakarta, tapi dalam kondisi yang lebih enak lagi," ujar Ruben Onsu.

"Abis tadi semuanya di mobil doang," tambahnya, makin merasa bersalah.

"Semoga nanti keluarga The Onsu kumpul, keluarga The Peto, kumpul ya," ujar Betrand Peto.

"Amiiin," pungkas Ruben Onsu.

Tautan:  

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Oma & Opa Menangis Lihat Perubahan Sikap Betrand Peto setelah Dirawat Ruben Onsu, Teringat Masa Lalu,

https://jatim.tribunnews.com/2020/09/23/oma-opa-menangis-lihat-perubahan-sikap-betrand-peto-setelah-dirawat-ruben-onsu-teringat-masa-lalu?page=all.

Berita Terkini