GMIM
GMIM Petra Ranomuut Manado Rayakan HUT ke-29 dan Resmikan Gedung Serbaguna
Ketua BPMJ GMIM Petra Ranomuut Pdt Theresina Kirojan Mth, mengatakan jemaat bersyukur bisa menyelesaikan tahap tahap 1 pembangunan gedung serba guna.
Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Rizali Posumah
TRIBUNMANADO.CO.ID - Jemaat GMIM Petra Ranomuut menggelar ibadah syukur HUT ke 29 tahun
Ibadah dilaksanakan di Gedung Gereja GMIM Petra Ranomuut pada Minggu 8 Juni 2025.
Kegiatan didahului dengan peresmian gedung serba guna dan pembukaan papan nama, dilanjutkan dengan ibadah yang dipimpin oleh Pdt Janny Ch Rende Mth, selaku pelaksana ketua sinode GMIM yang juga sebagai Wakil Bidang Ajaran dan Tata Gereja.
Dalam kesempatan ini, ketua BPMJ GMIM Petra Ranomuut Pdt Theresina Kirojan Mth, mengatakan jemaat bersyukur di HUT ke 29 ini jemaat Petra sekaligus bisa menyelesaikan tahap 1 pembangunan gedung serba guna.
"Gedung serba guna itu akan digunakan untuk PAUD GMIM Petra dan kegiatan gereja lainnya dan masih akan di lanjut kan ke tahap selanjutnya," terang Pdt Theresina didampingi pendeta pelayan Pdt Lindayati Adilang Jehosua Sth juga Pdt Emiritus di GMIM Petra Ranomuut Pdt Edwin Regar dan Pdt Vonny kowureng.
Ibadah syukur ini turut dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan pemerintahan.
Hadir Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Royke Anter, SE, ME, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Badan Pekerja Wilayah GMIM Manado Timur Dua, dan menyampaikan sambutan.
Sambutan kedua disampaikan oleh perwakilan Pemerintah Kota Manado, yaitu Camat Paal Dua Franky Mantis, yang didampingi oleh Lurah Paal Dua Martinus Genohong, S.Psi, serta Inggrit Sumilat, S.IP., M.Si.
Turut hadir pula para pendeta yang pernah melayani di GMIM Petra Ranomuut, antara lain, Pdt. Amos Mondoringin, M.Th, Pdt. Denny Simbar, S.Th, Pdt. Nansi Wensen, S.Th.
Ketua panitia Pnt Mamondol Ontorael didampingi seksi acara diaken Audrey Manopo SE mengatakan, acara syukur ini dimeriahkan oleh berbagai penampilan pujian
"Dwiawali oleh Pelayan Khusus, Paduan Suara Pemuda dan Remaja GMIM Petra Ranomuut, Paduan Suara Harmonia Klabat, serta musik dari IAKN," terang dia.
Sementara untuk penyambutan tamu dilakukan oleh remaja-remaja GMIM Petra Ranomuut yang mengikuti remaja teladan sinode GMIM, dibawa koordinasi Merry Wuysang yang dalam kesehariannya sebagai Ketua Driver Online Perempuan.
Rangkaian acara ditutup dengan jamuan kasih Kolom 1 sampai dengan kolom 15.
Bergabung dengan WA Tribun Manado di sini >>>
Simak Berita di Google News Tribun Manado di sini >>>
Baca Berita Update TribunManado.co.id di sini >>>
| Tata Ibadah Hari Natal Kedua GMIM Jumat 26 Desember 2025 |
|
|---|
| Renungan Harian Kristen GMIM Jumat, 26 Desember 2025: Tuhan Allah Setia Menggenapi Janji-Nya |
|
|---|
| Susunan Lengkap Komisi Pelayanan Pemuda Sinode GMIM Periode 2022-2027 |
|
|---|
| Susunan Lengkap Komisi Pelayanan Pria/Kaum Bapa Sinode GMIM Periode Pelayanan 2022–2027 |
|
|---|
| Tata Ibadah GMIM: Tahun Baru II - Hari Kedua |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/GMIM-Jemaat-GMIM-Petra-Ranomuut-bersyukur-atas-usia-pelayanan-yang-ke-29-tahun90.jpg)