Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Jalan Rusak di Manado

Jalan Trans Sulawesi di Desa Mokupa Manado Sulut Nyaris Putus, Warga Minta Segera Diperbaiki

Rendy warga Kota Manado meminta agar Pemprov Sulut segera memperbaiki jalan tersebut.

Penulis: Nielton Durado | Editor: Alpen Martinus
Tribun Manado/Nielton Durado
JALAN- Jalan Trans Sulawesi di desa Mokupa, Kecamatan Tombariri, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara (Sulut), yang nyaris putus, Minggu 23 Maret 29025. 

TRIBUNMANADO.COM, TONDANO - Hujan lebat yang melanda Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), tak hanya membuat banjir di sejumlah wilayah.

Cuaca buruk tersebut bahkan membuat jalan Trans Sulawesi di desa Mokupa, Kecamatan Tombariri, Minahasa, Sulawesi Utara (Sulut), nyaris putus. 

Pantauan Tribunmanado.com, Minggu 23 Maret 2025, tepian jalan tersebut sudah ambruk karena longsor.

Baca juga: Berita Populer Sulut Minggu 23 Maret: Korban Longsor Bailang, Tambang Diduga Dibackup Oknum TNI

Hal ini sangat berbahaya bagi pengendara yang hendak melintas.

Rendy warga Kota Manado meminta agar Pemprov Sulut segera memperbaiki jalan tersebut.

"Kami minta segera diperbaiki. Ini sangat berbahaya," kata dia.

Menurutnya, jika tak diperbaiki jalan tersebut akan berpotensi rusak lebih parah.

"Sebelum ada korban, lebih baik diperbaiki. Karena ini bisa rusak lebih parah," tegasnya.

Hal senada dikatakan Jandry warga lainnya.

Ia meminta agar Pemprov Sulut tak tutup mata akan hal ini.

"Ini akses jalan yang sangat penting. Sebaiknya segera diperbaiki," tandas dia. (Nie)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved