LHKPN
Harta Kekayaan Sendy Rumajar, Wakil Wali Kota Tomohon Terpilih pada Pilkada 2024
Daftar Harta Kekayaan Sendy Rumajar, Wakil Wali Kota Tomohon Terpilih pada Pilkada 2024
Penulis: Rizali Posumah | Editor: Rizali Posumah
TRIBUNMANADO.CO.ID - Sendy Gladys Adolfina Rumajar adalah Wakil Wali Kota Tomohon terpilih pada Pilkada Sulawesi Utara 2024.
Perempuan kelahiran 30 Agustus 1991 ini maju di Pilwako Tomohon berpasangan dengan petahan Caroll Joram Azarias Senduk (Wali Kota Tomohon).
Berdasarkan rapat pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon yang digelar Selasa, 3 Desember 2024, pasangan Caroll-Sendy dinyatakan unggul dalam perolehan suara di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tomohon 2024.
Pasangan yang diusung PDI-Perjuangan dan Gerindra ini meraih 31.173 suara, mengalahkan perolehan suara dua paslon lainnya.
Paslon Wenny Lumentut-Michael Mait meraih 29.494 suara. Micky Wenur-Cherly Mantiri berada di urutan ketiga dengan perolehan 7.342 suara.
Lantas seperti apa harta kekayaan Sendy Rumajar?
Daftar Harta Kekayaan Sendy Rumajar, Wakil Wali Kota Tomohon Terpilih pada Pilkada 2024
Kepala Daerah Terpilih diwajibkan untuk melaporkan data harta kekayaan mereka kepada Komisi Pemberantasan Korupsi berupa Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara atau LHKPN.
Kewajiban ini sesuai dengan Undang-Undang (UU) Nomor 28 Tahun 1999 tentang Penyelenggara Negara yang Bersih dan Bebas dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN).
Pasal 5 ayat (3) UU tersebut menyatakan bahwa penyelenggara negara wajib melaporkan dan mengumumkan kekayaannya sebelum dan setelah menjabat.
Berdasarkan data dari laman E-LHKPN yang diakses tribunmanado.co.id pada Sabtu 11 Januari 2025, Sendy Rumajar terakhir kali melaporkan harta kekayaannya pada 27 Agustus 2024.
Sendy Rumajar melaporkan memiliki satu bidang tanah yang terdapat bangunan senilai Rp 2.500.000.000
Sendy Rumajar juga melaporkan memiliki dua unit alat transportasi mesin berupa satu unit motor dan satu unit mobil total senilai Rp 270.000.000.
Sementara untuk jenis harta lainnya, dirinya melaporkan punya harta bergerak Rp 1.400.000.000 serta kas dan setara kas senilai Rp 1.766.300.000.
Sendy Rumajar juga melaporkan memiliki hutang sebesar Rp 1.739.548.000.
Total kesemua harta kekayaannya dari tanah, mobil hingga jenis harta lainnya adalah Rp 5.936.300.000, dikurangi hutang menjadi Rp 4.196.752.000.
A. TANAH DAN BANGUNAN Rp 2.500.000.000
1. Tanah dan Bangunan Seluas 96 m2/105 m2 di KAB / KOTA KOTA TANGERANG , LAINNYA 2.500.000.000
B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp 270.000.000
1. MOBIL, MAZDA CX5 Tahun 2015, HASIL SENDIRI 250.000.000
2. MOTOR, YAMAHA AEROX Tahun 2019, HASIL SENDIRI 20.000.000
C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp 1.400.000.000
D. SURAT BERHARGA Rp angka 0
E. KAS DAN SETARA KAS Rp 1.766.300.000
F. HARTA LAINNYA Rp angka 0
Jumlah Total Rp 5.936.300.000
HUTANG Rp 1.739.548.000
TOTAL HARTA KEKAYAAN (I-II) Rp 4.196.752.000
Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.
Bergabung dengan WA Tribun Manado di sini >>>
Simak Berita di Google News Tribun Manado di sini >>>
Baca Berita Update TribunManado.co.id di sini >>>
Intip Harta Kekayaan Purbaya Yudhi, Menkeu Baru Dilantik Langsung Disoroti karena Pernyataan Viral |
![]() |
---|
Harta Kekayaan Jeane Laluyan, Anggota DPRD Sulawesi Utara |
![]() |
---|
Harta Kekayaan Hillary Tuwo, Anggota DPRD Sulawesi Utara |
![]() |
---|
Harta Kekayaan Amir Liputo, Anggota DPRD Sulawesi Utara |
![]() |
---|
Harta Kekayaan Louis Schramm, Anggota DPRD Sulawesi Utara |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.