Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

EURO 2024

Euro 2024 dan Copa America Bawa Berkah Bagi Pedagang Bendera di Manado Sulut, Penjual Untung Besar

Opi, salah satu penjual bendera peserta Euro 2024 dan Copa America mengaku mengalami lonjakan penjualan yang signifikan sejak dua minggu terakhir.

Tribunmanado.co.id/Petrick Sasauw
Bendera Berbagai Negara yang dijual di Kota Manado, Sulut 

Manado, TRIBUNMANADO.CO.ID - Kobaran semangat gelaran akbar sepak bola dunia bergensi dunia Euro 2024 dan Copa Amerika membara di Manado, Sulawesi Utara ( Sulut ).

Antusiasme ini terlihat dari maraknya penjualan bendera negara-negara peserta Euro 2024 dan Copa Amerika.

Bendera peserta Euro 2024 dan Copa Amerika itu berkibar di berbagai wilayah di Manado Sulut.

Di area Malalayang, Manado Sulut misalnya, terlihat beberapa pedagang kaki lima yang menjajakan bendera dari berbagai negara Eropa.

Ada Italia, Spanyol, Belanda, Jerman, dan masih banyak lagi.

Opi, salah satu penjual bendera, mengaku mengalami lonjakan penjualan yang signifikan sejak dua minggu terakhir.

"Untung besar ini, momen bagus," ujarnya dengan nada semangat, Selasa (18/6/2024).

Bendera Jerman dan Italia menjadi primadona pembeli.

"Paling banyak yang beli bendera Jerman dan Italia," ungkap Opi.

Melihat tingginya minat, Opi berencana untuk menambah koleksi benderanya dengan bendera tim dari Amerika Selatan.

"Sudah mau mulai lagi laga Copa America," tuturnya.

Harga bendera yang ditawarkan Opi bervariasi, mulai dari Rp 10.000 untuk bendera kecil.

EURO 2024, Ini Tim Favorit para Kepala Daerah di Sulawesi Utara

Euro 2024 tengah berlangsung.

Mata publik di Sulut akan tertuju ke Jerman, tempat pagelaran sepakbola terakbar setelah piala dunia.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved