Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Olimpiade Paris 2024

Daftar Atlet Indonesia yang Telah Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Lengkap dengan Cabor

Daftar atlet Indonesia yang telah lolos ke Olimpiade Paris 2024. Lengkap dengan daftar cabor.

Editor: Frandi Piring
Tribunnews.com
Daftar Atlet Indonesia yang Telah Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Lengkap dengan Cabor. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut daftar atlet Indonesia beserta cabang olahraga (cabor) yang akan ikut Olimpiade Paris 2024.

Gelaran Olimpiade adalah kompetisi atletik terbesar di dunia yang mempertandingkan berbagai cabang olahraga.

Sederet atlet dari berbagai negara di dunia berkompetisi dan berjuang untuk dapat tampil di kompetisi atletik tersebut.

Dari kontingan Indonesia, jumlah atlet yang memastikan diri bertanding di Olimpiade Paris 2024 pada Juli mendatang terus bertambah.

Data yang berhasil didapat hingga kini sudah ada 17 atlet Indonesia dari 8 cabang olahraga yang berhasil mengamankan tempat untuk tampil di Olimpiade Paris 2024.

Cabang olahraga yang telah menyumbang atletnya antara lain panahan, panjat tebing, menembak, senam, selancar ombak, angkat besi, bulu tangkis, dan sepeda.

Melansir laman resmi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), berikut daftar sementara atlet Indonesia yang akan berlaga pada Olimpiade Paris 2024, di luar wildcard:

1. Arif Dwi Pangestu (dari cabang Panahan),

2. Diananda Choirunisa (dari cabang Panahan),

3. Desak Made Rita Kusuma Dewi (dari cabang Panjat Tebing),

4. Rahmad Adi Mulyono (dari cabang Panjat Tebing),

5. Fathur Gustafian (dari cabang Menembak),

6. Rifda Irfanaluthfi (dari cabang Senam),

7. Rio Waida (dari cabang Selancar Ombak),

8. Eko Yuli Irawan (dari cabang Angkat Besi),

9. Rizki Juniansyah (dari cabang Angkat Besi),

10. Nurul Akmal (dari cabang Angkat Besi),

11. Rinov/Pitha (dari cabang Bulu tangkis),

12. Jonatan Christie (dari cabang Bulu tangkis),

13. Anthony Sinisuka Ginting (dari cabang Bulu tangkis),

14. Gregoria Mariska Tunjung (dari cabang Bulu tangkis),

15. Apriyani Rahayu/Fadia (dari cabang Bulu tangkis),

16. Fajar Alfian/M.Rian Ardianto (dari cabang Bulu tangkis)

17. Benyamin van Aert (dari cabang Sepeda).

Sebagaimana dikutip dari laman resminya, jadwal Olimpiade Paris 2024 akan dilaksanakan sejak 26 Juli hingga 11 Agustus 2024.

Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Manado dan Google News Tribun Manado untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.

Bergabung dengan WA Tribun Manado di sini >>>

Simak Berita di Google News Tribun Manado di sini >>>

Baca Berita Update TribunManado.co.id di sini >>>

Artikel ini telah tayang di Kompas.com

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved