Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Wisata Sulawesi Utara

5 Objek Wisata di Sulawesi Utara yang Menyuguhkan Keindahan Alam, Mudah Dijangkau

Memiliki sejumlah pesona alam yang memukau, berikut ini beberapa lokasi wisata yang wajib dikunjungi ketika berada di Sulawesi Utara (Sulut)

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Erlina Langi
Tribun Manado
5 Objek Wisata Alam di Sulawesi Utara 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Memiliki sejumlah pesona alam yang memukau, berikut ini beberapa objek wisata yang wajib dikunjungi ketika berada di Sulawesi Utara (Sulut) 

Mulai dari wisata pemandangan alam, seperti laut, air terjun hingga danau yang memanjakan mata.

Lantas jika Tribunners ingin mengunjunginya, berikut Tribun Manado rekomendasikan 5 tempat wisata di Sulut yang wajib disambangi.

1. Air Terjun Tunan Talawaan

Salah satu rekomendasi Wisata Manado yang wajib Tribunners kunjungi untuk melepas penat, yakni Air Terjun Tunan Talawaan

Objek wisata ini berlokasi di Desa Talawaan, Kecamatan Talawaan, Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Sulawesi Utara.

Objek wisata berada tak jauh dari bandara Sam Ratulangi Manado

Memakan waktu sekitar 15-20 menit, pengendara bisa melewati jalan Manado - Talawaan.

Pemandangan yang indah sudah disuguhkan ketika Tribunners memasuki objek wisata ini.

Pemandangan indah ditemui sepanjang jalan masuk ke air terjun itu.

Perkebunan yang rindang di Desa Talawaan akan memanjakan mata Tribunners.

Ada pohon - pohon, sungai kecil serta taman.

Ketika masuk ke Air Terjun Tunan, Tribunners dikenakan biaya parkir Rp 5.000 dan biaya masuk masing-masing sebesar Rp 5.000.

Bagi wisatawan asing dikenakan biaya masuk Rp 10.000.

Dengan biaya yang terbilang sangat murah tersebut, Tribunners sudah bisa melepas penat di objek wisata Air Terjun Tunan.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved