Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pilpres 2024

Gubernur Khofifah Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran, Cak Imin: PKB Tetap Unggul di Jatim

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyatakan dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

Editor: Frandi Piring
KOMPAS.COM/ACHMAD FAIZAL
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa secara resmi mengumumkan dukungannya pada pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Pengumuman disampaikannya pada Rabu (10/1/2024).

Khofifah juga langsung ditunjuk oleh Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran menjadi Dewan Pengarah sekaligus Juru Kampanye Nasional pada hari itu.

Manuver politik Khofifah ini lantas menuai tanggapan. Salah satunya dari Cawapres nomor utut 1 Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Cak Imin menyatakan bahwa PKB tetap akan unggul di Jatim.

Janji Khofifah sepulang umrah

Khofifah mengumumkan dukungannya sepulang dari Tanah Suci untuk menjalankan ibadah umrah. Untuk diketahui, Khofifah berangkat umrah pada awal Januari 2024.

Dia menyebutkan bahwa pernyataan dukungan secara resmi tersebut adalah janjinya.

"Sesuai janji saya sepulang umrah saya sampaikan, saya mendukung pasangan calon (Paslon) nomor urut 2," kata Khofifah di Bandara Internasional Juanda, Rabu (10/1/2024).

Sebelum mengumumkan dukungan secara resmi, Khofifah juga mengaku sudah berkomunikasi dengan Sekretaris TKN Prabowo-Gibran Nusron Wahid.

"Saya bilang, silakan saya dimasukkan dalam tim kampanye dan kemudian silakan disampaikan revisi ke KPU Pusat terkait perubahan struktur," kata dia.

Khofifah menyatakan siap berkeliling menyosialisasikan visi misi Prabowo-Gibran.

"Saya siap menjadi jurkamnas untuk Prabowo-Gibran," ujar dia.

Dewan Pengarah dan Jurkamnas

Ketua TKN Prabowo-Gibran Rosan Roeslan menegaskan, Khofifah telah ditunjuk sebagai Dewan Pengarah dan Juru Kampanye Nasional TKN Prabowo-Gibran sesaat setelah dia mengumumkan dukungan.

Rosan mengatakan, Surat Keputusan (SK) Khofifah telah ditandatangani.

"Alhamdulillah karena Ibu Khofifah gabung bersama-sama dengan kami di TKN, dan beliau tadi baru saya bikin SK-nya karena beliau sudah bersedia menjadi Dewan Pengarah di TKN,

sekaligus sebagai Jurkam Nasional di TKN," kata Rosan di Jakarta, seperti dikutip dari pemberitaan Kompas.com, Rabu (10/1/2024).

Rosan menilai dukungan tersebut sangat berarti lantaran Ketua Umum Muslimat NU tersebut memiliki basis massa yang sangat besar.

"Di Jatim, Insya Allah kita targetnya dengan adanya Bu Khofifah sih inginnya ya sampai 65 persen. Target kita adalah 65 persen di Jatim," kata Rosan.

Tanggapan Cak Imin

Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menanggapi santai dukungan Khofifah pada pasangan calon (Paslon) rivalnya, Prabowo-Gibran.

Cak Imin bahkan mengaku telah mengetahui sejak lama arah dukungan politik Khofifah.

"Sudah lama itu (tahu)," ujar dia usai bertemu dengan kelompok pengusaha di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (10/1/2024).

Menurut Cak Imin dukungan Khofifah tak akan mempengaruhi suara PKB di Jawa Timur.

"Tidak berpengaruh apa-apa. PKB tetap unggul dan suaranya terbanyak di Jatim," kata Cak Imin.

Sebelumnya, Cak Imin juga meminta Caleg PKB di Jatim memenangkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) di dapil mereka.

"Awas kalau di dapilnya PKB menang, kalau Amin enggak menang, awas nanti akan saya pelototi satu-satu Calegnya," kata Cak Imin saat konsolidasi akbar relawan di DBL Arena Kota Surabaya, Rabu (10/1/2024).

Mahfud MD enggan komentar

Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD masih enggan menjawab saat ditanya soal dukungan Khofifah Indar Parawansa pada Prabowo-Gibran.

"Sudah ya," kata Mahfud, usai melakukan kampanye di warung kopi, Jalan Ngagel Madya, Surabaya, Rabu (10/1/2024) malam.

Sementara, Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar Pranowo-Mahfud MD Jawa Timur mengaku tidak khawatir dengan dukungan yang diberikan oleh Khofifah pada Prabowo-Gibran.

"Pilihan masyarakat belum tentu sama dengan pilihan pemimpinnya. Fakta itu yang kami temui waktu terjun ke akar rumput," kata dia.

Menurutnya, masih ada tokoh yang bisa membawa pengaruh di Jawa Timur selain Khofifah.

Dia mencontohkan salah satunya adalah Mahfud MD yang berasal dari Madura. Kemudian ada putri Gus Dur Yenny Wahid.

"Yang kita ambil sekarang adalah kantong-kantong suara strategis dengan kekuatan yang kita punya dan cukup banyak dari kalangan tokoh nasional maupun daerah," ungkapnya.

Baca juga: Survei Pilpres 2024 versi Ipsos: Efek Jokowi, Elektabilitas Prabowo-Gibran Hampir 50 Persen

Tayang di Kompas.com

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved