Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

K Link Tower Kebakaran

Video Gedung K-Link Tower Kebakaran, Api Diduga Berasal dari Videotron, Ratusan Petugas Diturunkan

Kebakaran melanda Gedung K Link Tower di Jalan Gatot Subroto Kavling 59 A RT 001 RW 004 Kelurahan Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan.

Penulis: Tirza Ponto | Editor: Tirza Ponto
Instagram @jktinfo
Kebakaran menimpah Gedung K Link Tower di Jalan Gatot Subroto, Setiabudi, Jakarta Selatan pada Sabtu (15/7/2023). 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Terjadi kebakaran hebat di gedung K-Link Tower pada Sabtu (15/7/2023).

Diketahui gedung K-Link Tower berada di Jalan Gatot Soebroto, Jakarta Selatan.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 10.03 WIB.

Video K-Link tower kebakaran kini viral di media sosial.

Salah satu pengunggahnya adalah Instagram @jktinfo.

Baca juga: Detik-detik Terjadinya Kebakaran di Kaimana Papua Barat, 12 Bangunan Terbakar

Dari video itu tampak api dengan asap tebal membumbung tinggi dari gedung tersebut.

Berdasarkan pantauan KompasTV di lapangan, api diduga berasal dari videotron yang berada di Gedung K-Link Tower.

Akibat besarnya api sejumlah sisi gedung ikut mengalami kebakaran.

Api yang dengan cepat membesar kemudian merambat ke sejumlah lantai yang berada di gedung tersebut.

20 unit damkar dan 100 petugas diturunkan

Pihak Suku DInas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan sektor Setiabudi menerima informasi kebakaran sekitar pukul 10.03 WIB.

"Sebanyak 20 unit damkar dan 100 petugas Gulkarmat meluncur ke lokasi kebakaran," kata Perwira Piket Gulkarmat Jakarta Selatan, Deni Andreas.

Ia mengungkapkan pada tahap awal mobil pemadam yang dikirimkan sebanyak empat unit.

Namun kemudian bertambah hingga 20 armada pemadam kebakaran ditambah dua unit Bronto Skylift yang diterjunkan Gulkarmat Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.

5 Hal yang Bisa Dilakukan Untuk Selamatkan Diri dari Kebakaran

1. Cari Bantuan untuk padamkan api

Jika Kamu melihat ada peristiwa kebakaran, atau mungkin berada di lokasi terjadinya kebakaran, jangan bergantung pada alarm atau detektor asap.

Segera berteriak dan beritahu kepada siapapun yang ada di sekitar tempat tinggalmu apabila ada peristiwa kebakaran.

Dengan cara ini, Kamu bisa mencari pertolongan untuk memadamkan api sambil menunggu pemadam kebakaran tiba.

Hal ini, juga bisa membantu orang-orang disekitar untuk segera menyelamatkan diri mencegah apabila kebakaran membesar.

2. Hubungi pemadam kebakaran

Gunakan ponsel untuk menghubungi pemadam kebakaran apabila melihat ataupun berada di lokasi kebakaran.

Apabila peristiwa kebakaran terjadi di rumahmu, jangan sibuk mencari ponsel di rumah.

Hal ini, bisa membuatmu terjebak di dalam kobaran api yang cepat membesar.

Segera selamatkan diri ke luar rumah.

Minta bantuan pada tetangga sekitar untuk menghubungi pemadam kebakaran secepat mungkin.

3. Tutupi hidung dan merangkak

Apabila terjebak dalam kebakaran, tutupi lubang hidung dengan menggunakan handuk atau lap yang basah.

Hal ini, bisa mencegah asap masuk ke dalam paru-paru hingga menyulitkanmu bernafas.

Apabila bersama anak, tutupi wajah anak dengan handuk serupa sambil membawa mereka pergi ke tempat yang aman.

Saat terjebak di kebakaran, Kamu dapat berjalan ke luar dengan cara merangkak.

Merangkak, bisa membantu Kamu menghindari asap dan uap panas yang cepat naik memasuki seluruh ruangan.

Tapi perlu diingat, merunduk atau merangkaklah dengan hati-hati dan hindari wilayah yang terkena api agar terhindar dari bahaya.

4. Jatuhkan diri dan berguling jika pakaian terkena api

Jika pakaian yang dipakai terkena api, hal utama yang bisa dilakukan ialah dengan membuka pakaian tersebut.

Namun jika situasi tidak memungkinkan, coba jatuhkan diri ke bawah dan bergulinglah.

Cara ini, bisa diterapkan untuk memadamkan api saat api menyambar pakaian.

5. Tinggalkan barang berharga dan fokus selamatkan diri

Jika peristiwa kebakaran terjadi di rumahmu atau sekitarnya, fokuslah untuk menyelamatkan nyawamu dan keluargamu.

Jika tidak memungkinkan untuk membawa barang berharga, maka tinggalkanlah.

Sibuk mencari barang berharga saat kobaran api mulai mendekat, berisiko membuat Kamu terjebak apabila api cepat membesar.

Segera selamatkan diri dan keluarga ke tempat yang aman dan jauh dari kobaran api.

Itulah 5 hal yang bisa dilakukan untuk menyelamatkan diri dari kebakaran.

Tindakan ini hanya sebagai pengetahuan dasar, hal ini menjadi bentuk siaga terhadap bencana apabila terjadi di lingkungan sekitar.

Baca juga: Berita Poluper Sulut, Modus Pelaku Jambret Hp, Kebakaran di Amongena, Yovie and Nuno Hentak Manado

Artikel ini telah tayang di Kompas.tv TribunJakarta.comĀ 

Baca Berita Lainnya : Google News

Baca Berita Tribun Manado : di sini

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved