Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Film

Sinopsis Film Buya Hamka, Dituding Sebagai Pengkhinat, Hidupnya Berubah Usai Bertemu Seorang Wanita

Berikut sinopsis film Buya Hamka, yang tengah tayang di bioskop, lengkap dengan daftar pemainnya.

Editor: Erlina Langi
Dokumentasi Falcon Pictures dan Starvision
Film Buya Hamka garapan sutradara Fajar Bustomi bersama Falcon Pictures dan Starvision yang dibintangi Vino Bastian dan Laudya Cynthia Bella ini siap dihadirkan ke bioskop menyambut Ramadan 2023 dan tayang di bioskop 20 April 2023. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut sinopsis film Buya Hamka, yang tengah tayang di bioskop.

Seperti diketahui, film Buya Hamka telah tayang di bioskop sejak 19 April 2023, lalu.

Namun film Buya Hamka ini menjadi salah satu film yang banyak diminati penonton.

Sesuai dengan judulnya, film ini mengangkat tentang kisah perjalanan hidup Buya Hamka.

Mengutip imdb.com, film bergenre drama biopic ini disutradarai oleh Fajar Bustomi.

Baca juga: Sinopsis Film Jesus Revolution, Penerimaan Kaum Terbuang yang Akhirnya Menyelamatkan Banyak Jiwa

Poster Film Buya Hamka - Film Buya Hamka akan segera tayang di bioskop pada 19 April 2023 mendatang, simak sinopsis dan juga daftar pemainnya berikut ini.
Poster Film Buya Hamka - Film Buya Hamka akan segera tayang di bioskop pada 19 April 2023 mendatang, simak sinopsis dan juga daftar pemainnya berikut ini. (Tangkapan Layar Imdb.com)

Film ini dibintangi oleh Vino G Bastian, hingga Laudya Cynthia Bella sebagai pemeran utama.

Film yang diproduksi oleh Falcon Pictures Starvision tersebut, diproduseri oleh Frederica dan Chand Parwez.

Sinopsis Film Buya Hamka

Pada film ini diceritakan tentang kisah tokoh masyarakat yang terkenal di Indonesia yaitu Buya Hamka.

Hamka dahulu dikenal sebagai pengurus Muhammadiyah di Makassar dan berhasil memberikan kemajuan yang pesat pada organisasi tersebut.

Buya Hamka juga merupakan seorang penulis sastra koran dan cerita romannya disukai para pembaca.

Ia dan keluarganya sempat pindah ke Medan, karena beliau diangkat menjadi pemimpin redaksi majalah Pedoman Masyarakat.

Jabatannya tersebut membuatnya mulai berbenturan dengan pihak Jepang hingga harus ditutup karena dianggap berbahaya.

Saat itu kehidupan keluarga Hamka pun terguncang ketika salah satu anak mereka meninggal karena sakit.

Usaha-usaha Hamka untuk melakukan pendekatan dengan pihak Jepang malah dianggap sebagai penjilat dan dimusuhi, sehingga Hamka diminta untuk mundur dari jabatannya sebagai pengurus Muhammadiyah.

Setelah kemerdekaan Indonesia di proklamasikan, dan ancaman Agresi ke dua dari tentara sekutu muncul, Hamka memutuskan untuk berkeliling di seluruh pelosok Medan untuk mengabarkan mengenai pentingnya persatuan antara masyarakat (tokoh Agama) dan pihak militer Indonesia, agar tidak diadu domba.

Tetapi tenyata hal tersebut malah membuat Hamka terkena tembak.

Namun untung saja, Buya Hamka berhasil selamat dan akibat jasanya tersebut.

Selanjutnya ia memilih untuk pindah ke Jakarta dan mendirikan Al-Azhar.

Tetapi lagi-lagi ia difitnah terlibat dalam usaha pemberontakan pada Soekarno.

Buya Hamka akhirnya ditangkap dan disiksa untuk menandatangani surat pengakuan.

Ia bertahan dan mendapatkan hikmahnya membuat kitab yang paling berpengaruh dalam pendidikan islam, tafsir Al Azhar.

Sejak kecil Buya Hamka sudah menunjukkan minat yang besar terhadap tradisi dan sastra, hingga mengabaikan pendidikannya di pesantren.

Inilah yang kemudian membuat Hamka kecil seringkali berbentur dengan Ayahnya, Haji Rasul.

Pertikaian dengan ayahnya semakin meruncing ketika ibunya memilih untuk bercerai dengan Ayahnya.

Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Barbie 2023, Ada Margot Robbie, Dua Lipa hingga Ryan Gosling

Dia memutuskan untuk pergi belajar ke Mekkah dan naik haji dengan usahanya sendiri.

Di sana, Hamka belajar berorganisasi, menemukan sistem manasik haji (atas restu Raja Arab), dan mendapatkan misi terbesar dalam hidupnya, membangun islam di Indonesia.

Tetapi hal itu tidak mudah dilakukan, karena ayahnya tidak begitu saja mengakui kemampuan Hamka.

Ditengah keresahannya, Hamka bertemu dengan Siti Raham, seorang perempuan luar biasa yang menjadi sumber inspirasi romans terbesar dalam hidupnya.

Lalu bagaimana kelanjutan kisahnya? Saksikan kisah selanjutnya di film Buya Hamka yang tayang di bioskop pada 19 April 2023 mendatang.

Daftar Pemain Film Buya Hamka

- Vino Bastian sebagai Abdul Malik Karim Amrullah atau Hamka

- Rey Bong sebagai Abdul Malik Karim Amrullah atau Hamka kecil

- Laudya Cynthia Bella sebagai Sitti Raham, istri Hamka

- Izzati Khansa sebagai Sitti Raham kecil

- Beby Tsabina sebagai Sitti Raham remaja

- Desy Ratnasari sebagai Sitti Shafiah, ibu Hamka

- Donny Damara sebagai Abdul Karim Amrullah, ayah Hamka

- Ayudia Bing Slamet sebagai Maryam

- Mawar de Jongh sebagai Kulsum

- Donny Kesuma sebagai ayah Kulsum

- Mellya Baskarani sebagai Aminah

- Ben Kasyafani sebagai Zainuddin Labay El Yunusy

- Verdi Solaiman sebagai Abdul Karim Oei Tjeng Hien

- Teuku Rifnu Wikana sebagai paman Hamka

- Marthino Lio sebagai Amir

- Alfie Alfandy sebagai Dadang, sipir penjara Hamka

- Yoga Pratama sebagai Zaki Hamka, putra Hamka

- Ayu Laksmi sebagai Andung, nenek Hamka

- Wafda Saifan sebagai Rozak, suami Kulsum

- Ade Firman Hakim sebagai Karta

- Resa Putri sebagai Farida

- Mathias Muchus sebagai Ahmad Rasyid Sutan Mansur, kakak ipar Hamka

- Pritt Timothy sebagai Agus Salim

- Cok Simbara sebagai Hamid

- Ajil Ditto sebagai Fahri

- Roy Sungkono sebagai Rusydi Hamka, putra Hamka

- Chew Kin Wah sebagai Tan Ban Kie

- Reza Rahadian sebagai Oemar Said Tjokroaminoto

- Anjasmara sebagai Soekarno, presiden Indonesia

- Denino sebagai Ja'far Amrullah

(*)

Baca Berita Tribun Manado Terbaru DI SINI

Baca Berita Lainnya di Google News

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com 

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved