Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Pembunuhan di Manado

Fakta Terbaru 2 Kasus Pembunuhan di Manado Saat Malam Paskah, 3 Saksi Perempuan Diperiksa

Simak fakta terbaru soal kasus pembunuhan di Manado, Sulawesi Utara saat malam paskah.

Editor: Tirza Ponto
Istimewa/FB
Simak fakta terbaru soal kasus pembunuhan di Manado, Sulawesi Utara Minggu (9/4/2023), saat malam paskah. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Kasus pembunuhan di Manado, Sulawesi Utara pada Minggu (9/4/2023) tadi malam masih terus diusut pihak kepolisian.

Saat malam paskah, terjadi 2 kasus pembunuhan di Manado.

Diketahui kasus pembunuhan di Manado yang pertama terjadi di Kecamatan Wanea.

Sementara kasus pembunuhan kedua terjadi di Kecamatan Malalayang.

Kejadian pembunuhan di Wanea menimpa korban bernama Kahar Kadir.

Kasus pembunuhan terjadi di malam Paskah di Kota Manado, Sulawesi Utara, Minggu 9 April 2023. Seorang pria Wanea ditikam saat tengah tidur. Jenazah korban dibawa ke RS Bhayangkara Manado.
Kasus pembunuhan terjadi di malam Paskah di Kota Manado, Sulawesi Utara, Minggu 9 April 2023. Seorang pria Wanea ditikam saat tengah tidur. Jenazah korban dibawa ke RS Bhayangkara Manado. (tribunmanado.co.id/Nielton Durado)

Ia tewas ditikam oleh seorang pria.

Pelaku pembunuhan di Kecamatan Wanea ini diketahui bernama Vicky Lumenpouw.

Pelaku diketahui adalah warga yang sama dengan korban.

Kapolsek Wanea Kompol Arie Najoan ketika dikonfirmasi membenarkan identitas pelaku.

"Iya pelakunya bernama Vicky Lumpouw.

Orang di tempat yang sama juga," tegas dia.

Ia menambahkan saat ini pelaku masih dilakukan pengejaran oleh pihak Polresta Manado.

"Kasusnya kita serahkan ke Polresta Manado," tegas dia.

Baca juga: Kronologi hingga Motif Pembunuhan Mahasiswi di Kamar Kos, Kuli Bangunan Dendam Dituduh Curi Laptop

Dari informasi yang diperoleh Tribunmanado.co.id, korban ditikam saat sedang tidur.

Kapolsek Wanea Kompol Arie Najoan saat ditemui membenarkan kasus tersebut.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved