Manado Sulawesi Utara
Jelang Akhir Tahun, Penumpang di Pelabuhan Manado Mulai Melonjak, Tujuan Malut dan Talaud Terbanyak
Menjelang akhir tahun 2022, aktivitas penumpang di pelabuhan Manado mulai meningkat.
Penulis: Nielton Durado | Editor: Chintya Rantung
TRIBUNMANADO.CO.ID - Menjelang akhir tahun 2022, aktivitas penumpang di pelabuhan Manado mulai meningkat.
Dari pantauan Tribunmanado.co.id, Selasa 29 November 2022, aktivitas warga yang hendak menggunakan jasa transportasi laut di pelabuhan Manado mulai melonjak.
Baca juga: PT Pos Mulai Salurkan BLT BBM, Sembako dan PKH di Sangihe Sulawesi Utara
Bahkan hampir sebagian kapal yang akan meninggalkan pelabuhan Manado tiketnya ludes terjual.
Kepala KSOP Manado M Sadely ketika dikonfirmasi mengatakan jika sudah menjadi hal yang lumrah bila akhir tahun terjadi peningkatan penumpang.
"Gelombang penumpang di pelabuhan Manado memang terjadi sejak akhir November. Dan sudah mulai terlihat," ujarnya.
Ia mengatakan jika awalnya sempat ragu akan ada kenaikan penumpang.
Apalagi pasca harga tiket naik akibat dampak kenaikan BBM.
"Tapi ternyata masih banyak yang menggunakan jasa transportasi laut," kata dia.
Sedangkan untuk tujuan pengguna jasa transportasi laut via pelabuhan Manado paling banyak adalah tujuan ke Provinsi Maluku Utara (Malut).
"Malut paling banyak. Apalagi yang mau kerja di perusahaan tambang disana," kata dia.
"Selain itu, Sangihe dan Talaud juga sudah banyak yang menggunakan jasa transportasi laut," tegas dia.Â
Tentang Manado
Kota Manado berbatasan dengan Kabupaten Minahasa dan Minahasa Utara.
Kota Manado memiliki 11 kecamatan serta 87 kelurahan dan desa, luas wilayah Kota Manado 157,27 km⊃2;.
Wilayah perairan Kota Manado meliputi Pulau Bunaken, Pulau Siladen dan Pulau Manado Tua.
Saat ini Kota Manado dipimpin oleh Wali Kota Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota Richard Sualang.Â
Baca juga: Andrei Angouw Hadiri Kegiatan TNI Manunggal Air di Meras Manado Sulawesi Utara
Baca juga: Erina Gudono Senang Dapat Kulkas Dari Calon Kakak Ipar, Eh Kaesang Malah Tak Senang
Air Minum Isi Ulang Sebagian Besar Tercemar Bakteri, Ini Kata Pemilik Depot di Manado Sulawesi Utara |
![]() |
---|
Keluarga di Manado Minta Dukungan Doa Pemuda GMIM untuk Bharada E |
![]() |
---|
Keluarga Bharada E di Manado Sulawesi Utara Terkejut dengan Tuntutan Jaksa di Persidangan |
![]() |
---|
ABUJAPI Sulawesi Utara Gelar Ziarah di TMP Kairagi Manado |
![]() |
---|
BPOM dan Dinkes Manado Dampingi Pengusaha Depot Air Minum agar Bisa Berizin |
![]() |
---|