Sosok Sulastri Irwan, Anak Petani yang Lolos Bintara Polri Tapi Digugurkan, Diganti Ponakan AKBP
Simak sosok Sulastri Irwan, seorang anak petani yang digugurkan menjadi polwan di Maluku Utara.
Permintaan itu dinilai relevan, karena Karo SDM Polda Maluku Utara diduga lalai, gegara menggugurkan Sulastri Irwan.
Padahal, Sulastri Irwan sudah mengikuti seluruh tahapan seleksi, dan dinyatakan lulus di peringkat ketiga saat pantukhir.
"Kalau yang bersangkutan sudah lulus, tidak boleh lagi di batalkan, tetap saja harus di ikutkan pendidikan sampai selesai."
"Sudah jelas terlihat pada tes verifikasi adimistrasi, kemudian sudah dinyatakan lulus."
"Dasar apa mau dibatalkan kelulusan orang itu, kalau secara hukum dasar bagimana, "paparnya, Rabu (9/11/2022).
Menurutnya, kalau di batalkan yang membatalkan itu, bisa di tuduh melakukan perbuatan melawan hukum.
Tidak ada alasan Sulastri Irwan tetap di loloskan, kenapa kalau waktu seleksi adimistrasi tidak di gugurkan.
"Ini sudah ikut tes kemudian sudah di umumkan lolos kenapa di batalakan, negara kita adalah negara hukum kenapa di batalkan, "tegasnya.
Polda Maluku Utara bisa di tuntut, Kapolri jangan diam, semua harus di bersikan.
Sebab Kapolri pernah mengumumkan, bahwa tes tampa biaya dan harus bersih.
"Polda bisa di tuntut, Kapolri harus evalusasi Karo SDM, kemudian yang bersangkutan harus di luluskan, "tandasnya. (*)
(TribunTernate.com/Randi Basri)
Artikel ini telah tayang di TribunTernate.com
Baca Berita Tribun Manado disini: