Brigadir J Tewas
Akhirnya Putri Candrawathi Tanggapi soal Ikut Tembak Brigadir J, AH: 'Pak Ferdy Sambo Tak Menembak'
Melalui Pengacara Arman Hanis, Putri Candrawathi bantah soal ikut tembak Brigadir J di TKP rudis Duren Tiga.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Akhirnya istri mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, merespons soal kecurigaan Komnas HAM yang menyebut BU Putri turut menembak Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di TKP, rudis Duren Tiga.
Komnas HAM sebelumnya diketahui melempar kecurigaan terhadap Putri Candrawathi terkait pihak ketiga penembak Brigadir J.
Terkait hal tersebut, Putri Candrawathi dengan tegas membantah tidak ikut menembak mendiang Brigadir J.
Melalui kuasa hukumnya, Arman Hanis (AH), Putri Candrawathi membantah ikut serta menembak ajudan suaminya tersebut yang merupakan seorang anggota Polri.
Tak hanya itu, menurut Arman Hanis, kliennya yang lain yakni Irjen Ferdy Sambo juga tidak menembak Brigadir J.
"Kami jelas membantah dugaan tersebut," kata Arman Hanis dikutip dari Kompas.com, Minggu (11/9/2022).
Arman Hanis mengatakan demikian berdasarkan hasil rekonstruksi yang digelar pihak penyidik kepolisian bahwa baik Ferdy Sambo maupun istrinya Putri Candrawathi tak melakukan penembakan.
Selain itu, kata Arman Hanis, keterangan tersangka dan alat bukti yang ada juga tidak menyebutkan bahwa Putri Candrawathi ikut menembak Brigadir J.
"Hal itu juga jelas terlihat pada saat rekonstruksi. Klien kami atau Pak FS juga tidak menembak," ujar Arman.
Meskipun, berdasarkan video animasi resmi Polri, Ferdy Sambo ditampilkan menembak Brigadir J usai Bharada Richard Eliezer alias Bharada E.
Sebelumnya, Ketua Komisi Nasional (Komnas) Hak Asasi Manusia (HAM) Taufan Damanik menduga ada penembak ketiga dalam kasus pembunuhan Brigadir J.
Taufan menduga, istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi ikut menembak Brigadir J.
Menurut Taufan, berdasarkan bukti-bukti dari autopsi, autopsi ulang, maupun uji balistik, jenis peluru yang ditembakkan ke Brigadir J bukan hanya satu.
Putri Candrawathi
Brigadir J
Ferdy Sambo
putri candrawathi tembak brigadir j
penembak Brigadir J
Komnas HAM
Arman Hanis
Trisha Sambo Beberkan Cara Tetap Waras dan Kuat di Tengah Kasus yang Menjerat Orangtuanya |
![]() |
---|
Akhirnya Terungkap, Ternyata Ferdy Sambo Sudah Siapkan Strategi Ringankan Hukumannya Sejak Awal |
![]() |
---|
Akhirnya Terungkap, Ada Sosok Jenderal Lakukan Gerakan Bawah Tanah, Berupaya Pengaruhi Vonis Sambo |
![]() |
---|
Meski Berani Jadi Justice Collaborator, Kejaksaan Agung Sebut Bharada E Bukan Penguak Fakta Hukum |
![]() |
---|
Terungkap 4 Hal yang Meringankan Tuntutan Bharada E, Bongkar Skenario, Dimaafkan Keluarga Yosua |
![]() |
---|