Tribun Manado Travel
Sarapan Nikmat di Kota Manado Sulawesi Utara, Coba Santap Bubur Cakwe Tang di Komo Dalam
Kota Manado punya beragam pilihan kuliner khas. Jika ingin menikmati hidangan untuk sarapan, Tribunners bisa mencoba Bubur Cakwe Tang
Penulis: Ryo_Noor | Editor: Chintya Rantung
TRIBUNMANADO.CO.ID - Jalan-jalan di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara tak lengkap rasanya kalau tak menikmati kekayaan kulinernya.
Kota Manado punya beragam pilihan kuliner khas. Jika ingin menikmati hidangan untuk sarapan, Tribunners bisa mencoba Bubur Cakwe Tang sebagai satu di antara alternatif.
Kuliner Bubur Cakwe ini bisa dinikmati dengan menyambanti Jalan WR Supratman, Komo Dalam, Kota Manado.
Lokasinya di depan Museum Provinsi Sulawesi Utara, persis di samping SMP Negeri 1 Manado.

Tribunners bakal menemukan The Tang Foodgrounds and Cafe.
Jangan bayangkan ini kios sederhana yang hanya menjual bubur di pagi hari.
The Tang ini merupakan Cafe, tempat nongkrong yang confortable, areanya luas bahkan punya hiburan live music sendiri.
Pengunjung yang datang bisa memakai area indoor, atau demi out door di depan panggung live music, atau area lantai dua.
Sangat cocok untuk jadi lokasi nongkrong kaula muda. Bukanya pun dari lagi hingga malam hari.
Menu andalanya di sini Bubur Cakwe.

Bubur Cakwe yang disajikan yakni bubur dengan taburan daging ayam, bawang goreng dan seledri. Membedakan dari bubur ayam pada umumnya yaknu adanya potongan kue cakwe.
Cakwe merupakan penganan dari negeri Cina.
Penganan ini terbuat dari tepung kemudian digoreng menghasilman
Hasilnya sebuah penganan yang berongga, rasanya renyah gurih.
Selain bisa menikmatinya dalam seporsi bubur, cakwe juga bisa dipesan terpisah untuk dinikmati sebagai penganan utuh.
Gorengan ini bisa dicocol sambal cair dengann ras asam pedas.
Harga seporsi bubur ini dibandrol Rp 25.000. Untuk duan potong Cakwe dihargai Rp 10.000. (ryo)
Baca juga: Begini Pengakuan Ojol yang Jadi Korban Penikaman di Manado
Baca juga: Motif Penikaman Ojol di Manado Terungkap, Ternyata Hanya Karena Masalah Wanita
5 Destinasi Wisata di Jalan Airmadidi-Tondano, Telusur Sejarah, Pacu Adrenalin hingga Nikmati Saguer |
![]() |
---|
5 Tempat Favorit Warga Manado Sulawesi Utara Rayakan Old and New |
![]() |
---|
Keindahan Wisata Pantai Pasir Putih Pulau Tiga Bolaang Mongondow Sulawesi Utara |
![]() |
---|
Melihat Keindahan Wisata Pantai Pasir Putih Pulau Tiga di Bolaang Mongondow Sulawesi Utara |
![]() |
---|
Jelajah Bawah Laut Likupang Sulawesi Utara dengan Kapal Selam Wisata Golden Manta |
![]() |
---|