Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Sosok Tokoh

Profil Taufik Hidayat dan Lee Chong Wei, Dua Legenda Bulu Tangkis Dunia, 11 Tahun jadi Rival Abadi

Perseteruan dimulai sejak tahun 2001, dimana Taufik Hidayat mampu lima kali mempecundangi Lee Chong Wei di lima pertemuan pertama mereka.

Penulis: Gryfid Talumedun | Editor: Gryfid Talumedun
(MIKE CLARKE/AFP)
Taufik Hidayat pernah jadi rival Lee Chong Wei. 

Sayangnya di partai puncak, dia tumbang dari Peter Gade (Denmark) dan seniornya, Hariyanto Arbi.

Salah satu pencapaian terbesar Taufik ialah meraih peringkat pertama tunggal putra dunia saat masih berusia 19 tahun.

Momen itu terjadi di tahun 2000.

Dia sukses meraih sejumlah gelar juara, yakni Malaysia Open, Kejuaraan Asia, Indonesia Open, dan meraih runner-up All England.

Di ajang Thomas Cup, Taufiq juga memiliki andil luar biasa ketika tim Indonesia meraih dua kali gelar juara, yakni pada edisi 2000 di Kuala Lumpur dan edisi 2002 di Guangzhou.

Salah satu puncak dari karier Taufik Hidayat terjadi pada tahun 2004, ketika ia sukses mempersembahkan medali emas Olimpiade Athena 2004.

Melaju mulus hingga partai final, di partai puncak Taufik menumbangkan wakil Korea Selatan Shon Seung-mo dua set langsung, 15-8 dan 15-7.

Sebagai salah satu tunggal putra terbaik pada zamannya, Taufik terkenal dengan kemampuan backhand-nya yang luar biasa.

Profil Lee Chong Wei

Legenda bulutangkis nomor tunggal putra asal Malaysia, Lee Chong Wei kerap disebut sebagai raja tanpa mahkota saat dirinya masih aktif bermain hingga saat ini.

Siapa yang tak kenal dengan Lee Chong Wei, legenda Malaysia yang merupakan salah satu pemain terbaik di eranya dan juga pemilik gelar Super Series terbanyak.

Lee Chong Wei juga berjaya di kompetisi olahraga empat tahunan paling bergengsi di dunia yaitu Olimpiade, ia mengoleksi 3 medali perak pada Beijing 2008, London 2012 hingga Rio 2016.

Lee Chong Wei memiliki panggilan Datuk di negaranya, karena pemain kelahiran 1982 silam ini dianggap sebagai pahlawan Nasional Malaysia.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved