Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Sulawesi Utara

Pemberhentian Yasti Soepredjo dan Jabes Gaghana Siap Diusulkan, Persaingan Pj Bupati 'Panas'

Ada 6 PNS Pemprov Sulut bakal bersaing memperebutkan posisi sebagai Pj Bupati menggantikan Jabes Gaghana (Sangihe) dan Yasti Soepredjo (Bolmong).

Penulis: Ryo_Noor | Editor: Handhika Dawangi
Foto ist/Pemprov Sulut
Jabes Gaghana (Sangihe) dan Yasti Soepredjo (Bolmong). 

TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Bursa Pj Bupati Sangihe dan Bolmong panas.

Ada 6 PNS Pemprov Sulut bakal bersaing memperebutkan posisi sebagai Pj Bupati menggantikan Jabes Gaghana (Sangihe) dan Yasti Soepredjo (Bolmong).

Nama para pejabat akan segera disodorkan ke Kemendagri.

Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sulut, Weldie Poli mengatakan, pengusulan nama Pj Bupati masih berproses.

"Masih berproses, diusulkan sekaligus sesuai apa yang sudah disampaikan pimpinan (gubernur dan wagub)," ujar Weldie Poli ketika dikonfirmasi tribunmanado.co.id, Kamis (21/4/2022).

Momentum pengusulan Pj Bupati Sangihe dan Pj Bupati Bolmong menunggu selesainya paripurna DPRD pengusulan Pemberhentian Bupati karena habis masa jabatan.

DPRD Bolmong sudah mengusulkan Pemberhentian Bupati Yasti Soepredjo dan Wakil Bupati Yanny Tuuk.

Sementara DPRD Sangihe, baru melaksanakan Paripurna pengusulan Pemberhentian terhadap Bupati Jabes Gaghana, Rabu (20/4/2022).

Informasinya pengusulan Pemberhentian akan diproses sekaligus dengan pengusulan Calon Pj Bupati Bolmong dan Sangihe

Sedikitnya ada 6 nama yang berkembang bakal bersaing menjadi Pj Bupati Bolmong dan Sangihe.

3 pejabat calon Pj Bupati Sangihe, dan 3 pejabat Calon Pj Bupati Bolmong.

Informasi diperoleh tribunmanado.co.id, 3 nama calon Pj Bupati Bolmong yakni

Limi Mokodompit Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sulut,

Abdullah Mokoginta Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Sulut,

Lukman Lapadengan Kepala Biro Perekonomian Setda Provinsi Sulut.

Sementara 3 nama untuk Calon Pj Bupati Sangihe yakni

Rinny Tamuntuan Kepala Dinas Sosial Provinsi Sulut,

Jani Lukas Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Sulut, dan

Weldie Poli Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Provinsi Sulut. (ryo)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved