Kabar Artis
Kiki Farrel Mendadak Kabarkan Kondisi Ibunya Drop, Tuai Doa dan Dukungan dari Para Artis
Sempat dinyatakan sembuh kini ibu Kiki Farrel, Mama Dahlia, kembali divonis penyakit yang sama. Kanker.
Penulis: Yeshinta Sumampouw | Editor: Yeshinta Sumampouw
TRIBUNMANADO.CO.ID - Aktor Kiki Farrel mendadak curhat pilu soal kondisi kesehatan ibunya.
Sosok Mama Dahlia, ibu kiki farrel, kini sedang terbaring lemah di rumah sakit.
Kondisi terkini Mama Dahlia sontak membuat para artis bersimpati dan membanjiri unggahan Kiki Farrel dengan doa dan dukungan moril.

Diketahui, Kiki Farrel dikenal sebagai salah satu artis yang kerap tampil bersama ibunya.
Bahkan, Kiki dan Mama Dahlia sempat merilis singel lagu hingga main sinetron bersama.
Baru-baru ini, Kiki Farrel mengabarkan kondisi kesehatan sang ibu yang kini drop.
Ternyata, Mama Dahlia sempat divonis mengidap kanker.
Vonis tersebut dinyatakan dokter pada 2017 lalu.
Sempat dinyatakan sembuh, Mama Dahlia kembali divonis penyakit yang sama.
Kiki Farrel pun curhat melalui laman media sosialnya.
"2016 vs 2022 mama. 2016 adalah tahun terakhir aku bawa mama jalan. 2017 mama divonis kanker."
"Sempat di nyatakan sembuh namun 2019 mama pun terdeteksi masih ada kanker di tubuh nya."
"Hingga saat ini tahun 2022 mama pun masih berjuang menghadapi penyakitnya," ungkap Kiki Farrel, dikutip dari akun IG @kikifarrel_, Senin (18/4/2022).

Kiki menyebut kondisi ibunya kini drop.
"Kondisi mama sangat buruk sekali."