Hukum dan Kriminal
Oknum Brimob Tewas Ditembak Prajurit TNI Depresi, Pelaku Sebelumnya Tembak Komandan Letda Firlanang
Oknum Brimob, Bharaka FA tewas ditembak oleh seorang TNI Pratu R di Maluku Tengah. Sebelumnya pelaku tembak komandannya.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Seorang anggota Brimob berinisial FA alias Bharaka FA tewas ditembak oleh satu anggota prajurit TNI di Maluku Tengah.
Pelaku berinisial Pratu R, anggota Satgas TNI BKO Batalyon Arhanud 11/Wira Bhuana Yudha yang bertugas di Desa Liang, Kecamatan Waipia, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku.
Pratu R menembak komandannya Letda Arh Firlanang dan beberapa rekannya sesama anggota TNI, serta satu anggota Brimob.
Nahas, anggota Brimob Bharaka FA tewas ditembak Pratu R.
(Ilustrasi TNI./Handout)
Pihak TNI belum bisa menjelaskan terkait kronologi kejadian.
Tapi peristiwa itu terjadi di dalam Pos Satgas Desa Liang, pada Rabu dini hari (16/3/2022).
Dalam insiden itu, Letda Arh Firlanang lolos dari maut setelah tembakan pelaku salah mengenai sasaran.
Sedangkan rekan Pratu R, Prada Raju yang saat itu keluar dari dalam pos tertembak tepat di bagian dada.
Usai menembaki komandan dan juga rekannya, Pratu R kemudian keluar dengan menenteng senjata lalu kembali menembaki seorang anggota Brimob Batalyon B Pelopor Polda Maluku, Bharaka FA yang kebetulan melintas dengan sepeda motor di depan lokasi kejadian.
Akibat penembakan itu, Bharaka FA tewas di tempat.
Sementara pelaku kemudian kabur meninggalkan lokasi kejadian hingga akhirnya ditangkap oleh anggota TNI lainnya.
Pratu R depresi
Kepala Penerangan Kodam XVI Pattimura Kolonel Arh Adi Prayogi Choiraul Fajar mengatakan, penembakan dilakukan Pratu R karena pelaku depresi.