Kabar Seleb
Nasib Komedian Terkenal, Dulu Disiram Kuah Mendidih Karena Ketahuan Menikah Lagi
Opie Kumis sebelumnya memiliki empat orang istri. Kini sang pelawak hidup akur bersama dua istri dari pernikahannya yang ketiga dan keempat.
"Bini aja kalau enggak telaten, enggak rapi."
Opie Kumis Pelawak tenar kini jualan ikan cupang (Instagram/opiekumis17)
"Gua aja urus bini empat aja telaten banget, makanya enggak pada kabur, enggak pada mau berusaha ninggalin gua."
"Karena gua urusnya telaten, uang belanjanya cukup, rumahnya cukup, mobilnya cukup, aman kalau perempuan mah," sambungnya.
Ya, Opie Kumis memang diketahui hidup berpoligami.
Kehidupan Opie Kumis yang berpoligami pernah dikulik Ruben Onsu dan Wendy Cagur.
Ayah Betrand Peto itupun menanyakan cara Opie Kumis buat akur kedua istrinya.
Ruben Onsu mengungkapkannya saat Opie Kumis menjadi bintang tamu di acara 'PANSOS' pada Selasa (9/3/2021).
Ruben Onsu mulanya membahas berita tentang Opie Kumis disiram air kuah sayur mendidih oleh istrinya.
Pasalnya, Opie Kumis tanpa restu dari istrinya malah menikah lagi dengan wanita lain.
Ya, terungkap insiden Opie Kumis disiram istrinya air mendidih gara-gara nikah lagi.
Ruben Onsu sontak teringat pengakuan Opie Kumis yang menyatakan kedua istrinya sudah akur.
Oleh karena itu, Ruben Onsu menanyakan kebenaran dari kabar tersebut.
"Nikah lagi tanpa restu istri, Opie Kumis disiram sayur mendidih," ujar komedian Wendy Cagur.