Prakiraan Cuaca
Peringatan Dini Senin 17 Januari 2022, BMKG: 28 Wilayah Berpotensi Mengalami Cuaca Ekstrem
Prakiraan cuaca untuk hari ini Senin 17 Januari 2022 dirilis oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
TRIBUNMANADO.CO.ID - Berikut ini merupakan prakiraan cuaca untuk hari ini Senin 17 Januari 2022.
Prakiraan cuaca tersebut dirilis oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika ( BMKG ).
BMKG merilis prakiraan cuaca tersebut melalui laman resminya bmkg.go.id.
Baca juga: Vidi Aldiano Tidak Pernah Umbar Kisah Asmaranya dengan Sheila Dara Aisha, Ini Alasannya
Baca juga: Doddy Sudrajat Ingin Ajak Gala Sky Jalan-jalan Tapi Belum Dapat Izin Dari Haji Faisal, Ini Alasannya
Sejumlah wilayah di Indonesia mendapat peringatan dini.
Ada beberapa wilayah yang diperkirakan berpotensi mengalami cuaca ekstrem.
Dilansir web.meteo.bmkg.go.id, daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) terpantau memanjang di Aceh, dari Bengkulu hingga Sumatera Selatan, dari perairan sebelah selatan Banten hingga Jawa Timur, dari Kalimantan Utara, Kalimantan Barat hingga Kalimantan Selatan, dari Laut Sulawesi, Sulawesi Barat hingga Sulawesi Tenggara, di Laut Halmahera, di Maluku, dan di Papua.
Selain itu, daerah pertemuan angin (konfluensi) terpantau di perairan sebelah barat Bengkulu-Lampung, Laut Jawa bagian Timur, Laut Flores, Selat Makassar bagian Selatan, Jawa bagian Timur, Bali, NTB, dan NTT.
Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi/konfluensi tersebut.
Berikut beberapa wilayah yang diperkirakan berpotensi hujan dan hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir hingga angin kencang pada Senin, 17 Januari 2022 hingga Selasa, 18 Januari 2022:
Senin, 17 Januari 2022
Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:
- Aceh
- Sumatera Barat
- Riau
- Kep. Riau
- Bengkulu
- Jambi
- Sumatera Selatan
- Kep. Bangka Belitung
- Lampung
- Banten
- Jawa Barat
- DKI Jakarta
- Jawa Tengah
- Yogyakarta
- Jawa Timur
- Bali
- Nusa Tenggara Barat
- Nusa Tenggara Timur
- Kalimantan Barat
- Kalimantan Tengah
- Kalimantan Timur
- Gorontalo
- Sulawesi Tengah
- Sulawesi Selatan
- Sulawesi Tenggara
- Maluku
- Papua Barat
- Papua
Wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:
- Kalimantan Utara
- Kalimantan Selatan
- Sulawesi Utara
Wilayah yang berpotensi angin kencang:
- Sulawesi Barat
Selasa, 18 Januari 2022
Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:
- Aceh
- Riau
- Bengkulu
- Jambi
- Sumatera Selatan
- Lampung
- Banten
- Jawa Barat
- DKI Jakarta
- Jawa Tengah
- Yogyakarta
- Jawa Timur
- Bali
- Nusa Tenggara Barat
- Nusa Tenggara Timur
- Kalimantan Barat
- Kalimantan Tengah
- Kalimantan Utara
- Kalimantan Timur
- Kalimantan Selatan
- Gorontalo
- Sulawesi Tengah
- Sulawesi Selatan
- Sulawesi Tenggara
- Maluku
- Papua Barat
- Papua
Wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:
- Sumatera Barat
Wilayah yang berpotensi angin kencang:
- Sulawesi Barat
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Peringatan Dini BMKG Senin 17 Januari 2022: Jawa Barat hingga Bali Hujan Lebat