Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Polda Sulut

Daftar Mutasi di Polda Sulut, 3 Kapolres Diganti

Berdasarkan Surat Telegram Nomor ST/2568/XII/KEP./2021 tanggal 17 Desember 2021, Kapolresta Manado Kombes Pol Elvianus Laoli bakal dimutasi sebagai Ka

Penulis: Andreas Ruauw | Editor: Aldi Ponge
TRIBUNMANADO/ANDREAS RUAUW
Mapolda Sulut 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Jajaran Polda Sulawesi Utara dalam waktu dekat ini bakal melakukan perombakan struktur pejabat Polri.

Hal ini sesuai telegram mutasi Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang mana tiga kapolres, satu direktur dan satu kepala biro bakal diubah dalam jajaran Polda Sulut

Berdasarkan Surat Telegram Nomor ST/2568/XII/KEP./2021 tanggal 17 Desember 2021, Kapolresta Manado Kombes Pol Elvianus Laoli bakal dimutasi sebagai Kabidkum Polda DIY. 

Sementara Kapolresta Manado segera dijabat AKBP Julianto Sirait, dari Wakapolresta Deli Serdang, Polda Sumut.

Kedua Kapolres Tomohon AKBP Yuli Kurnianto yang akan ditarik ke Mabes Polri menjadi Pamen Yanma Polri dalam rangka evaluasi jabatan. 

Pengganti Kurnianto AKBP Arian Primadanu Colibrito, saat ini menjabat Kasubditgakkum Ditlantas Polda Sulut.

Kapolres Minahasa Selatan AKBP Norman Sitindaon dimutasi menjadi Kasubbagprodukinter Bagjatinter Set NCB Interpol Indonesia Divhubinter Polri. 

Sitindaon bakal digantikan AKBP Bambang Harleyanto, Kasubbidpaminal Bid Propam Polda Lampung.

Kemudian posisi Direktur Direktorat Kriminal Khusus Polda Sulut Kombes Pol Michael Thamsil, menjabat sebagai Kabid Humas Polda Maluku Utara (Malut). Penggantinya AKBP Nasriadi, sekarang Wakapolres Metro Jakarta Utara.

Lalu Kepala Biro SDM Polda Sulut Kombes Pol Octo Budhi Prasetyo, kini diangkat sebagai Karo Ops Polda Bengkulu. Penggantinya Kombes Pol Riyadi Nugroho, Analisis Kebijakan Madya Bidang Kamneg Baintelkam Polri 

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved