Kabar Artis
Kabar Ustaz Yusuf Mansur, Kini Tanggapi Tudingan Lakukan Penipuan: 'Saya Nggak akan Menghindar'
Ustaz Yusuf Mansur mengaku pasrah dengan tudingan yang dialamatkan pada dirinya.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Ustaz Yusuf Mansur kini kembali jadi sorotan.
Ayah Wirda Mansur tersebut dituding melakukan penipuan.
Hal itu diketahui setelah Ustaz Yusuf Mansur menanggapi tudingan tersebut melalui laman media sosial pribadinya.
Lewat unggahan di Instagram pribadinya @yusufmansurnew, Selasa (7/12/2021), mengungkap uneg-unegnya.
Ia pasrah dengan tudingan yang dialamatkan pada dirinya.
Ia bahkan mempersilakan kepada semua pihak yang merasa ditipu olehnya agar melapor ke polisi dengan melampirkan bukti.
Pendakwah kondang ini juga tak mempermasalahkan tuduhan penipu yang disematkan padanya.
"Saya udah persilakan jauh-jauh hari, ke polisi saja, ke hukum."
"Biar tahu siapa sih yang nipu, siapa sih yang sebenarnya bermain, mangga (silakan)."
"Adapun saya mah siapa sih. Masih untung cuma disebut penipu. Alhamdulillah," tulis Ustaz Yusuf Mansur.

Selain itu, Yusuf Mansur pun mempersilakan seluruh media untuk mengunggah berita berkaitan dengan hal ini tanpa harus takut dipermasalahkan olehnya.
"Mangga ya. Silakan naikkan sesukanya."
"Nggak usah ada kode etik jurnalistik, khususnya di urusan saya."
"Sebab saya udah nerima disebut penipu."
"Tinggal minta didoain aja," tulisnya.