Berita Kotamobagu
Wali Kota Kotamobagu Terima Kunjungan Kapolres Kotamobagu
Wali Kota Kotamobagu, Ir hj Tatong Bara, menjelaskan, Kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi dan membagun sinergitas dengan Pemerintah Kotamobagu
Penulis: Sriyani Buhang | Editor: Rizali Posumah
TRIBUNMANADO.CO.ID, Manado - Wali Kota Ir Tatong Bara menerima kunjungan Kapolres Kotamobagu AKBP Irham Halid SIK, di rumah dinas Wali Kota Kotamobagu, Senin (22/11/ 2021).
Wali Kota Kotamobagu, Ir hj Tatong Bara, menjelaskan, Kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi dan membagun sinergitas dengan Pemerintah Kotamobagu.
Kunjungan tersebut membahas persepsi dalam menjaga keamana Kotamobagu, dan juga pelaksanaan vaksinasi covid-19.
"Ini masih dalam Pandemi covid-19 dan itu merupakan tugas kita bagaimana agar masyarakat bisa melakukan vaksinasi," ujar dia.
Pemerintah, kata dia, tanpa dukungan dari unsur TNI, Polri dan tokoh masyarakat tentu akan lebih sulit mengatasi pandemi covid-19.
Tatong memberikan Apresiasi Kepada Kapolres kotamobagu atas kunjunganya.
"Atas nama Pemerintah, saya mengapresiasi kunjungan Kapolres dan Wakapolres Kotamobagu," kata dia.
Dirinya menuturkan, Kotamobagu merupakan barometer kegiatan di wilayah Bolmong Raya. Untuk itu dirinya mengajak seluruh elemen pemerintah dan warga agar mendukung dan membantu kerja-kerja Kapolres.
Hal ini, kata dia, supaya bisa mewujudkan rasa aman di wilayah Kotamobagu.
Sementara itu Kapolres Kotamobagu AKBP Irham Halid SIK mengatakan, terima kasih sudah menerima dengan penuh kehangatan dan keterbukaan.
"Dalam pembahasan tadi diungkapkan agar kita semua sama-sama bersinergi untuk mewujudkan Kota Kotamobagu yang aman dan sehat," tutur dia.
Dirinya tak lupa mengajak masyarakat untuk bisa bersama-sama membantu pihak kepolisian mewujudkan Kamtibmas di Kotamobagu.
"Muda-mudahan dengan kerja sama antara Pemerintah Kotamobagu, Masyarakat dan Polres Kotamobagu bisa mewujudkan Kotamobagu aman dan sehat," tutupnya.
Berita Kotamobagu
Kota Kotamobagu adalah salah satu kota di provinsi Sulawesi Utara, Indonesia.