Berita Seleb
Ayya Renita dan Anwar BAB Dulu Pamer Kemesraan, Kini Putus Saling Sindir Cari Pasangan Kaya
Sudah lama putus, baru-baru ini Anwar BAB kembali mengurai cerita soal kisah cintanya dengan Ayya Renita.
Setelahnya, Ayya Renita mengunggah kata-kata di media sosial yang seolah menyindir Anwar BAB.
"Habis itu dia update di close friend 'andai saja mau bersabar dikit, mungkin kejadian nggak kayak gini'," kata Anwar BAB.
"Aku balas, aku bilang 'mau sekarang mau nanti kalau memang sudah mau putus ya sama saja'," lanjut jebolan ajang Master Chef itu.
Anwar BAB pun menilai apa yang dilakukan Ayya Renita seolah menempatkan diri sebagai korban dalam hubungan mereka.
"Ya dia play as victim padahal dia yang salah," tutup Anwar BAB terkait kandasnya hubungan dengan Ayya Renita.
Bukan cuma itu saja, beberapa waktu lalu Anwar sepertinya menyindir Ayya Renita soal sosok mencari pria Kaya.
Dalam tayangan terbaru acara Opera Van Java pada Senin (12/4/2021).
Anwar bak menyindir Ayya Renita 'Matre' kare mantan kekasihnya tersebut yang lebih memilih pria kaya dibandingkan dirinya.
Anwar ditantang main games bersama pemain Opera Van Java tentang tebak kata.
Dimana kata yang ditebak Anwar ialah prihal Ayya Renita.
"Putus dari Ayya, Anwar cari Cewe Kaya," kata Anwar.
Tak hanya itu, tebak kata selanjutnya pun bak menginsyaratkan Anwar Sanjaya lagi lagi menyindir mantan kekasihnya tersebut.
"Anwar Bucin, sama mantan yang selalu minta bayarin," kata Anwar.
Melihat namanya terus disebut dalam tayangan Opera Van Java tadi malam, Ayya Renita meradang.
Ayya membalas sindiran Anwar dengan kata-kata Menohok.