Liga Italia
SEDANG BERLANGSUNG Fiorentina vs Inter Milan, Skor Masih 0-0, Nerazzurri Andalkan Edin Dzeko
Laga Liga Italia antara Fiorentina vs Inter Milan, pada giornata 5 Serie A saat ini sedang berlangsung, skor 0-0.
Sejauh ini, Dusan Vlahovic merupakan ujung tombak mematikan yang dimiliki Fiorentina.
Berusia 21 tahun, kualitas Dusan Vlahovic sudah membuat mata klub besar kepincut.

Total Dusan Vlahovic telah mengemas 3 gol musim ini bareng Fiorentina.
Musim lalu, Dusan Vlahovic moncer dengan torehan 21 gol dari 40 pertandingan di semua kompetisi yang dilalui Fiorentina.
Berkat ketajamannya itu, Dusan Vlahovic menjadi pemain muda terbaik Liga Italia Serie A musim 2020/2021.
Adapun di kubu Inter Milan, Edin Dzeko menjadi starter bersama Lautaro Martinez.
Striker asal Bosnia Herzogovina itu siap kembali membuktikan diri bersama Inter Milan saat bersua Fiorentina.
Meski berusia 35 tahun, ketajaman Edin Dzeko tak perlu diragukan lagi.
Buktinya, Edin Dzeko telah mengoleksi 3 gol dari 4 pertandingan Liga Italia Serie A yang dijalani Inter Milan.
Dua golnya diciptakan Edin Dzeko saat laga terakhir sebelum Inter Milan bertandang ke markas Fiorentina.
Bahkan gol kedua Edin Dzeko terbilang unik, lantaran diciptakan melalui sudut sulit yang mustahil.
Tetapi Edin Dzeko bisa dengan mudah menaklukkan kiper Bologna.
Kebangkitan Edin Dzeko patut diwaspadai Fiorentina.
Apalagi Edin Dzeko punya pengalaman apik saat menghadapi Fiorentina, dengan total 3 gol serta 3 assists yang dicetaknya sselama 12 pertemuan kontra La Viola.

Tentu pertarungan penyerang Balkan beda generasi ini akan menarik disaksikan saat Inter Milan bertandang ke markas Fiorentina.