Seleb
Tim Basket Raffi Ahmad RANS PIK Basketball Resmi Debut di IBL Musim 2022, Pecahkan Sejarah Baru
Keempat tim basket baru yang akan mengikuti ajang IBL musim depan termasuk RANS PIK Basketball yang merupakan Tim Basket Raffi Ahmad
"Dengan kehadiran empat tim baru, jumlah pertandingan dan periode kompetisi IBL akan semakin panjang," ujar Junas menambahkan.
"Sebelumnya tim peserta IBL hanya tersebar di delapan kota. Kini, IBL akan diikuti 16 tim dari 12 kota dari seluruh Indonesia," tutur Junas.
RANS PIK Basketball
Raffi Ahmad miliki tim basket, Rans PIK Basketball. (Kolase TribunStyle (Instagram @raffinagita1717)
Selain Raffi Ahmad, RANS PIK Basketball juga dimiliki oleh Rudy Salim dan Dito Ariotedjo.
Sebelumnya, Raffi Ahmad dan Rudy Salim pernah bekerja sama untuk mengakuisisi tim Liga 2 Indonesia, Cilegon United FC.
Kemudian mereka berdua sepakat untuk merubah nama Cilegon United FC menjadi RANS Cilegon FC.
Melalui Instagram pribadinya, Raffi Ahmad mengaku senang karena RANS PIK Basketball dipastikan bisa mengikuti IBL 2022.
Nantinya, RANS PIK Basketball akan bersaing dengan tim basket legendaris Indonesia, seperti Satria Muda Jakarta, Bima Perkasa Yogyakarta, hingga Pelita Jaya Jakarta.
Baca juga: Oki Setiana Dewi Beri Bocoran soal Rencana Lamaran dan Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan
Baca juga: Devano Danendra Ungkap Suka Duka Jadi Anak Iis Dahlia, Singgung Kerap Dinyinyiri
(TribunStyle.com/Anggie) (Kompas.com/M. Hafidz Imaduddin)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sah, Tim Basket Raffi Ahmad Bakal Debut di IBL 2022"