Sosok Seleb
Sosok Tania Ayu Model Sekaligus DJ yang Diduga Terseret Kasus Prostitusi Online
Sosok Tania Ayu kembali menjadi buah bibir setelah dirinya diduga terseret kasus prostitusi online beberapa waktu lalu.
Penulis: Shity Nurjanah | Editor: Shity Nurjanah
TRIBUNMANADO.CO.ID - Nama Tania Ayu tengah jadi perbincangan hangat publik.
Pasalnya, Tania Ayu kembali menjadi buah bibir setelah dirinya diduga terseret kasus prostitusi online beberapa waktu lalu.
Namanya kembali disorot Mahkamah Agung (MA) membeberkan harga kencan artis dengan inisial TA.
Namun, kini publik pun masih penasaran apakah Tania Ayu turut terlibat dalam kasus prostitusi online? Meski demikian namanya menjadi perbincangan hangat kali ini.
FOTO: Tania Ayu (Instgaram@taniaayusiregarofficial)
Lantas siapa sosok Tania Ayu?
Tania Ayu Siregar atau yang lebih dikenal dengan nama Tania Ayu merupakan Model sekaligus DJ.
Perempuan yang lahir di Jakarta pada 31 Januari 1994 itu memiliki seorang ayah bersuku Batak dan ibunya bersuku Jawa-Cilacap.
Tania Ayu mengawali kariernya di dunia hiburan dimulai dari menjadi seorang model. Tak sedikit majalah yang memampang wajah cantik nan seksi ini.
Bahkan tak sedikit iklan produk yang mendapuk Tania Ayu sebagai model iklannya.
Kemudian, permepuan 26 tahun tu mermabah ke dunia DJ.
Tania Ayu sempat menjadi satu di antara peserta dalam ajang Miss Populer Batch 4 Pioner DJ Hunt di tahun 2017 dan meraih juara 3.
Tania Ayu pun sudah sering bermain DJ diberbagai diskotik dan disbeut sangat mahir dalam membuat musik EDM.
Tak hanya itu, Tania Ayu juga merambah ke duni akting.
Wajahnya sering terlihat tampil diberbagai FTV, sinetron dan juga film layar lebar.
Ia juga aktif di sosial media Instagram pribadinya, dan menjadi selebgram dengan menerima endorsment berbagai produk.
Tak hanya itu, Tania juga sering memerkan tubuh seksinya dnegan berbagia pose seksi di Instagram miliknya.
FOTO: Tania Ayu Siregar (Instagram@taniaayusiregarofficial)
Selain itu, Ia juga sering membagikan potret kesehariannya baik saat bersantai maupun berolahraga dalam menunjang kebugaran tubuhnya.
Sebagai selebgram dan juga model tentunya tak sedikit pria yang menaruh hati kepadanya.
Kabar terakhir dirinya memiliki seorang kekasih yang berdomisili di Singapura.
Kini namanya pun terseret-seret dalam dugaan kasus prostitusi online.
Baca juga: Sosok Devi Lanni Pemain Sinetron yang Didenda Rp 250 Ribu Karena Tak Pakai Masker di Dalam Mobil
Baca juga: Wajah Raisa Andriana Terpampang di Times Square New York City
(Tribun Manado/Siti Nurjanah)