RHK Minggu 4 Juli 2021
RENUNGAN HARIAN KELUARGA Lukas 17:11-12a - Tuhan Hadir di Ruang dan Waktu
Tuhan hadir disegala waktu, tempat, dan situasi kondisi hidup yang kita jalani. Kata penyair lagu “Tuhan cuma sejauh doa,”
Lukas 17:11-12a
"Dalam perjalanan-Nya ke Yerusalem Yesus menyusur perbatasan Samaria dan Galilea.
Ketika Ia memasuki suatu desa datanglah sepuluh orang kusta menemui Dia."
--------------------------------------------
TRIBUNMANADO.CO.ID - Tuhan hadir disegala waktu, tempat, dan situasi kondisi hidup yang kita jalani. Kata penyair lagu “Tuhan cuma sejauh doa,” yang didasari pada iman percaya dan bila dengan yakin didoakan maka sangat besar kuasanya.
Bacaan Firman Tuhan hari ini menceriterakan bahwa pelayanan Tuhan Yesus bukan cuma terpusat di satu tempat, tapi berpindah-pindah dari tempat yang satu ke tempat yang lain.
Perjalanan dari Galilea ke Yerusalem tentulah bukan perjalanan yang mudah karena ditempuh dengan berjalan kaki dan pastilah akan melelahkan. Ketika akan memasuki suatu desa, Tuhan Yesus mendengar seruan minta tolong sepuluh orang kusta dari kejauhan. Ia dapat saja bersikap tidak peduli dan meneruskan langkahnya, namun Ia memilih untuk berhenti dan meresponi seruan tersebut. Ia meng-arahkan pandangan-Nya kepada orang-orang najis dan terbuang dari masyarakat itu.
Sebagai keluarga Kristen hendaknya memahami bahwa tangan Tuhan tidak kurang panjang untuk dapat menjangkau keberadaan hidup kita. Tuhan peduli bahkan sangat tahu yang terbaik
diberikan pada setiap orang beriman yang selalu mencari Tuhan dan peka pada kehadiran Tuhan. Ruang tak dapat membatasi peran kuasa Tuhan yang mengendalikan alam semesta bahkan manusia yang pada hakekatnya sebagai karya ciptaan Tuhan, kapan dan dimana saja. Waktu pun tak mampu membatasinya, karena waktu pun ada batasnya tapi kuasa Tuhan mampu mengubah dan mencipta sesuai dengan kehendak dan rencana-Nya. Kita tidak boleh meragukan kekuatan kuasa Tuhan yang mengandung mujizat yang perlu dipercayai setiap keluarga Kristen. Apapun kondisi hidup yang kita alami, sebagai keluarga Kristen: suami, istri, orang-tua dan anak-anak berseruhlah pada Tuhan Yesus. Tuhan selalu menjawab kebutuhan terdalam disetiap harapan dan perjuangan kita. Amin.
Doa: Ya Tuhan sumber kekuatan kami, disaat susah dan saat bergumul, kami yakin Tuhan mau menolong kami dan memberikan mujizat bagi yang beriman. Amin.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/yesus-kristus-788uuju.jpg)