Warga Antre hingga Tempat Parkir, Vaksin Tersedia 200 Yang Datang 400 Orang
Vaksinasi dibuka jam 9 pagi. Tapi pada pukul 7 pagi sudah ada warga yang datang. Ketabahan warga terlihat.
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Minat warga Manado untuk vaksinasi tinggi. Hal itu nampak di lokasi vaksinasi Pemkot Manado di depan kantor Walikota Manado. Amatan Tribun Manado Kamis (18/3/2021) pagi, warga tampak berjubel. Antrean meluber hingga ke tempat parkir.
Vaksinasi dibuka jam 9 pagi. Tapi pada pukul 7 pagi sudah ada warga yang datang. Ketabahan warga terlihat. Ada yang rela berjam jam menanti antrean dengan hanya bermodal air mineral. Debat kadang terjadi antara warga yang tak sabar dengan petugas.
Keterangan seorang petugas vaksinasi, vaksin yang disediakan hanya 200. Tapi warga yang datang mencapai 400 - an. "Bahkan ada yang dari luar manado," ujar dia.
Desy Mangkey warga Malalayang mengaku sudah dua hari mengantre. Hari pertama ia tak jadi divaksin karena nomornya buntut dan ia tak tahan. "Kelaparan, hari ini saya datang pagi pagi," kata dia.
Sukacita nampak bagi warga yang telah divaksin. Momen itu mereka abadikan dalam foto. Sat pol PP yang berjaga disuruh memotret.
Kepala Puskesmas Teling Oktavin Umboh mengatakan, sebanyak 200 vaksin tersedia pada hari itu. "Petunjuk dari dinas, vaksinasi hanya untuk warga Manado," katanya. Kadis Kesehatan Manado Ivan Sumenda mengatakan, vaksinasi digelar sejak Senin lalu. "Tiap hari kita sediakan 150 hingga 200 vaksin," ujarnya.
Dia berharap program ini dapat menjangkau lebih banyak warga. Juru Bicara Satgas Covid 19 Sulut, dr Steaven Dandel mengatakan, cakupan vaksinasi Covid 19 masih tergolong kecil dibanding besarnya populasi.
"Cakupan vaksinisasi baru kecil sekali dibanding populasi. Kalau tidak salah baru 2,3 persen," ujar dr Dandel kepada tribunmanado.co.id, Rabu (17/3/2021).
Ia membeber, sekitar 45.000 orang yang disuntik vaksin dosis pertama, sementara yang menerima vaksin dosis kedua sudah 20.000-an orang.
"Total suntikan deliver sekitar 60.000 - an, tapi tetap masih jauh dari target kita karena ada 1,8 juta penduduk vaksin sampai Desember 2021," jelasnya. (*)
Pak Kades Ngumpet di Plafon Rumah Staf Cantik Saat Suami Jadi TKI, Nafas Ngos-ngosan Saat Digrebek |
![]() |
---|
Jenderal Andika Perkasa Bingung Kopassus Dikeroyok hingga Kritis : Jam Segitu Ngapain di Situ? |
![]() |
---|
Masih Ingat Lulu Tobing? Cerai dari Cucu Keluarga Cendana Nikahi Cucu Raja Kapal, Intip Kemesraannya |
![]() |
---|
Albert Mutilasi Ibunya 1.000 Bagian 'Saya Memakannya Sedikit Demi Sedikit', Dengar Suara Bunuh Ibumu |
![]() |
---|
Sosok Letkol Laut Heri Oktavian, Komandan KRI Nanggala yang Hilang Kontak, Lulusan Jerman Terbaik |
![]() |
---|