Kabar Tokoh
Masih Ingat Bayu Meghantara, Eks Walkot Jakpus Dicopot Anies? Kini Emban Jabatan Baru, Dipilih Anies
Kabar terbaru eks Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara setelah dicopot Anies. Kini emban jabatan di Pemprov DKI Jakarta.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Masih ingat dengan Bayu Meghantara, Eks Wali Kota Wali Kota Jakarta Pusat?
Sebelumnya, Bayu Meghantara Dicopot Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan karena Kerumunan Petamburan kedatangan Habib Rizieq Shihab.
Kabar terbaru, kini Bayu dilantik menjadi Kepala Biro Organisasi dan Reformasi Birokrasi Setda Provinsi DKI Jakarta oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Selasa (23/2/2021).

Bayu Meghantara menjadi sorotan di kala masih menjabat sebagai Wali Kota Jakarta Pusat.
Namanya santer terdengar sejak kasus kerumunan dalam acara Rizieq Shihab di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada 14 November 2020.
Selang 10 hari setelah kerumunan dalam acara pernikahan putri Rizieq Shihab itu,
Bayu dicopot dari jabatannya sebagai Wali Kota Jakarta Pusat.
Selain Bayu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Andono Warih juga dicopot dari jabatannya.
Keduanya dimutasi menjadi anggota Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) sampai ada penugasan baru dari Anies.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah DKI Jakarta saat itu, Chaidir, mengatakan,
pencopotan Bayu dari jabatannya merupakan hasil audit dari Inspektorat.
Bayu dinilai lalai dan tidak mematuhi arahan dan instruksi Anies.
Bayu diduga melanggar arahan Anies saat kerumunan
dalam acara pernikahan putri Rizieq Shihab.
"Semua menyatakan memahami arahan Gubernur,