KKB Papua
Ribuan Warga Intan Jaya Papua Terancam Kelaparan Akibat Aksi KKB yang Makin Beringas
Ribuan warga di Intan Jaya terancam kelaparan akibat aksi KKB yang semakin beringas di daerah tersebut
TRIBUNMANADO.CO.ID - Terus memanasnya konflik antara TNI-Polri dan Kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua di Kabupaten Intan Jaya sangat meresahkan masyarakat.
Bahkan dari pantauan terakhir, ribuan warga di Intan Jaya terancam akan kelaparan, sebab mereka sudah tidak bisa lagi beraktivitas seperti biasa
Dilansir dari tribunPapua.com Wakil Bupati Intan Jaya, Yan Kobogoyau menyebut, saat ini banyak warganya yang tinggal di perkampungan tidak bisa berkebun karena situasi keamanan tidak kondusif.
Sementara sebagian besar masyarakat di lokasi tersebut menggantungkan hidupnya pada hasil perkebunan sehingga saat ini mereka terancam kelaparan.
"Sementara masyarakat yang ada di desa dan kampung tidak bisa berkebun karena gangguan keamanan, sebenarnya masyarakat gunung takut dengan hal ini, itulah sebabnya timbul bencana kelaparan," ujar Yan, usai melakukan pertemuan dengan Wakil Gubernur Papua, Klemen Tinal, di Jayapura, Selasa (23/2/2021).
Karenanya, ia berinisiatif melaporkan hal tersebut ke Pemerintah Provinsi Papua agar warganya tidak sampai mengalami kelaparan.
Yan mengungkapkan, sudah ada warganya yang memilih mengungsi ke Kabupaten Nabire dan Mimika.
Foto : KKB Papua ajak perang TNI-Polri di Sugapa. KKB Papua aniaya ibu rumah tangga. (Youtube Tribun Timur)
Selain 600 warga yang saat ini mengungsi di Kompleks Pastoran Gereja Katolik Santo Mikael Bilogai, Distrik Sugapa, ia mengaku belum memiliki data untuk jumlah pengungsi lainnya.
"Kami belum pasti (datanya) tapi dari pihak gereja sudah melaporkan yang di Nabire, kalau 600 pengungsi itu di Sugapa," kata dia.
KKB Papua
Intan Jaya Papua
Intan Jaya
Papua
KKB
Warga Intan Jaya Papua Terancam Kelaparan
Kelompok Kriminal Bersenjata
Kabupaten Intan Jaya
Wakil Bupati Intan Jaya
Provinsi Papua
Sugapa
Saat Rekannya Berguguran Lawan KKB, Dua Anggota Polres Ambon Malah Jadi Penyuplai Senjata di Papua |
![]() |
---|
Anggota Brimob Penghianat, Terlibat Pemasok Amunisi ke KKB Papua Ditangkap |
![]() |
---|
Video: Aksi Bkau Tembak TNI dan KKB Papua, Selama 2,5 Jam, 1 Anggota OPM KKB Tewas |
![]() |
---|
TNI-Polri Tembak Mati Anggota KKB Papua, Aksi Baku Tembak Terjadi 2,5 Jam pada Jumat (19/02) |
![]() |
---|
Pura-pura Datang Belanja, KKB Papua Hantam IRT Deljati Pamean, Korban Sempat Teriak Minta Tolong |
![]() |
---|