Bencana di Manado
Pertamina Peduli Kembali Bantu Korban Banjir Longsor Manado
Pertamina melalui Pertamina Geothermal Energi Area Lahendong dan Pemprov Sulut yang diwakili Dinas ESDM melakukan distribusi bantuan korban banjir.
Penulis: Fernando_Lumowa | Editor: Rizali Posumah
TRIBUNMANADO.CO.ID - PT Pertamina (Persero) kembali menyalurkan bantuan program Pertamina Peduli bagi korban banjir dan longsor di Manado.
Pertamina melalui Pertamina Geothermal Energi (PGE) Area Lahendong dan Pemprov Sulut yang diwakili Dinas ESDM melakukan distribusi bantuan bagi korban banjir dan longsor di Kelurahan Tingkulu, Wanea, Selasa (26/01/2021).
Bantuan berupa bahan-bahan pokok diserahkan PGE Area Lahendong bersama Kepala Dinas ESDM Sulut Fransiscus Maindoka.
Bantuan diterima Lurah Tingkulu Selfie Tea yang mewakili masyarakat.
“Terimakasih dan apresiasi pemerintah kepada Pertamina yang dalam hal ini diwakili PGE Area Lahendong telah tanggap dan peduli kepada masyarakat sekitar yang terdampak khususnya untuk sekitar 144 KK di wilayah ini," kata Kepala Dinas ESDM Sulut, Fransiscus Maindoka.
General Manager PGE Area Lahendong Chris Toffel menyampaikan, selain fokus menjaga kehandalan operasional panas bumi Lahendong untuk suplai listrik Sulut-Gorontalo, PGE juga peduli dengan masyarakat dan lingkungan sekitar, terlebih pada masa pandemi ini.
"Harapannya bantuan tersebut dapat sedikit meringankan masyarakat dalam masa pemulihan pasca banjir," ujar Chris. (ndo)
Baca juga: LINK LIVE STREAMING GRATIS, Inter Milan vs AC Milan, Derby Della Madonnina di Coppa Italia Malam Ini
Baca juga: Anya Geraldine Ngaku Ingin Dicium Ariel NOAH, Minta Tips ke Kiky Saputri
Baca juga: Hanny Pantouw Minta Kajati Sulut Tuntaskan Kasus Korupsi Secara Profesional, Bukan Karena Tekanan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/penyerahan-bantuan-pertamina-peduli-oleh-gm-pge-chris-toffel.jpg)